Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

LeBron Bagus, Jordan Hebat, tetapi Dr. J Tetap Terbaik

Kompas.com - 19/08/2015, 08:10 WIB

HONG KONG, Kompas.com - Legenda NBA, Shaq O'Neal, memuji penampilan LeBron James dan Michael Jordan, tetapi mengatakan keduanya masih kalah dengan pemain lain yang
dianggapnya terbaik dalam sejarah NBA.

Shaq O'Neal merupakan peraih empat gelar juara NBA bersama Los Angeles Lakers antara 2000-2002 dan Miami Heat 2006. Pada masanya aktif sebagai pemain, Shaq dikenal dengan tubuhnya yang tinggi dan besar.

Shaq yang tengah berada di Hongkong memilih Michael Jordan akan mampu mengalahkan LeBron James apabila keduanya bertemu dalam pertandingan satu lawan satu (one on one) dalam masa jaya mereka masing-masing.

"Saya pilih Mike," kata Shaq. Pemain yang telah pensiun ini pernah bermain bersama Jordan ataupun LeBron. "Tentu akan merupakan pertandingan yang menarik. LeBron muda itu lebih mirip Magic Johnson (pemain LA Lakers)," katanya.

"Tetapi, Mike adalah Mike. Dia itu luar biasa dan tidak ada duanya. Ia melakukan hal yang tak bisa dilakukan orang lain, bahkan tidak ada pembandingnya. Jadi bila keduanya bertemu, Mike akan menang."

Namun, untuk seluruh pemain NBA, Shaq memilih Julius Erving, pemain NBA dekade 1970-an. "Saya sudah lihat Mike dan LeBron muda bermain. Namun, pemain favorit saya tetap Dr. J. Tidak banyak yang mengenal namanya saat ini. Tetapi buat saya, dia tetap yang terbaik," lanjut Shaq.

Membandingkan dua pemain dari era yang berbeda itu seperti membandingkan saya dengan Bruce Lee. Siapa yang akan menang? Bruce Lee memiliki kemampuan berkelahi yang hebat, tetapi saya memiliki tubuh dua kali badannya. Jadi siapa yang akan menang? Tidak akan ada yang tahu...."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com