Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rio Haryanto Finis Ketujuh pada Balapan Pertama Austria

Kompas.com - 21/06/2015, 06:25 WIB
SPIELBERG, KOMPAS.com - Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, finis ketujuh pada balapan pertama (feature race) GP2 Austria yang berlangsung di Sirkuit Red Bull, Sabtu (20/6/2015). Pebalap tim Campos Racing tersebut akan memulai sprint race, Minggu (21/6/2015), dari tempat start kedua.

"Awal lomba yang cukup sulit. Saya kehilangan posisi pada lap-lap pembuka karena sejumlah pembalap lain memakai strategi ban yang berbeda. Selain itu, ketika saya mendapat posisi lintasan kosong di depan, saya merasa laju mobil belum sesuai dengan yang saya harapkan," kata Rio, usai balapan.

Hujan sempat turun sebelum balapan dimulai. Rio memulai lomba memakai ban prime (medium) dengan harapan bisa memaksimalkan kecepatan dari ban option (supersoft) pada fase akhir balapan.

Rio pun menjalani paruh awal balapan dengan cukup konservatif, mengingat pentingnya mencapai finis dan meraup poin usai balapan terakhir di Monako. Saat itu, Rio terhenti di lap pertama karena tertabrak pembalap lain.
 
Persaingan superketat yang menjadi ciri khas GP2 pun kembali terlihat di Austria dengan banyaknya perebutan posisi. Serpihan sayap depan dari mobil Pierre Gasly kemudian tergeletak di racing line dari trek lurus start/finis dan memaksa kondisi virtual safety car.
 
Setelah kondisi trek dinyatakan aman kembali, perebutan posisi semakin memanas. Sayang, laju Rio cukup terhambat oleh mobil Gasly yang sudah bermasalah. Artem Markelov dan Alex Lynn pun kemudian mencuri posisi dari Rio di tikungan pertama. Ketika pembalap lainnya masuk pit, Rio sempat naik ke posisi kedua di belakang Gasly.
 
Rio masuk pit pada lap ke-31 untuk berpindah ke ban option dan turun ke posisi ke-8. Rio pun segera mencetak lap time lebih kencang di atas ban yang lebih mencengkeram. Jelang akhir balapan, ia pun mengejar Nick Yelloly dan menyalipnya di lap 36.
 
Setelah 40 putaran berlalu, Stoffel Vandoorne akhirnya keluar sebagai pemenang lomba. Rio menutup balapan dengan finis ke-7 atau unggul dua posisi di depan rekan setimnya asal Perancis, Arthur Pic. Rio mendapat tambahan enam poin.

"Saya finis ketujuh, mencetak poin berharga, dan akan memulai balapan besok (Minggus) dari posisi kedua. Saya bersama tim perlu menganalisis data dari hari ini. Semoga hasil lebih baik datang di sprint race," ucap Rio.

Barikut hasil Feature Race GP2 Austria.

1. Stoffel Vandoorne ART Grand Prix 53:42.694s (40 laps)
2. Sergey Sirotkin Rapax + 11.788s
3. Alex Lynn DAMS + 15.318s
4. Nobuharu Matsushita ART Grand Prix + 15.849s
5. Artem Markelov Russian Time + 19.420s
6. Alexander Rossi Racing Engineering + 21.154s
7. Rio Haryanto Campos Racing + 22.583s
8. Nick Yelloly Hilmer Motorsport + 26.897s
9. Arthur Pic Campos Racing + 35.069s
10. Mitch Evans Russian Time + 38.649s
11. Robert Visoiu * Rapax + 42.068s
12. Jordan King Racing Engineering + 42.569s
13. Pierre Gasly DAMS + 44.489s
14. Julián Leal Carlin + 49.600s
15. Raffaele Marciello Trident + 50.336s
16. André Negrão Arden International + 50.729s
17. Rene Binder Trident + 54.619s
18. Marco Sørensen Carlin + 55.933s
19. Marlon Stöckinger Status Grand Prix + 59.209s
20. Norman Nato Arden International + 59.505s
21. Daniël De Jong MP Motorsport + 62.603s
22. Simon Trummer * Hilmer Motorsport + 75.237s
23. Richie Stanaway Status Grand Prix + 1 lap

Retirements
Nathanaël Berthon Lazarus (retired on lap 1)

Withdrawn
Zoël Amberg Lazarus Medical Grounds
Sergio Canamasas MP Motorsport

Fastest lap
Alex Lynn DAMS 1:15.757s (127.736mph) on lap 36

Jadwal GP2 Series Austria
Practice: Jumat, 19 Juni 2015, 16:55 WIB
Qualifying: Jumat, 19 Juni 2015, 20:55 WIB
Race 1 (Feature Race): Sabtu, 20 Juni 2015, 20:40 WIB/(172,914 km) 40 lap atau 60 menit
Race 2 (Sprint Race): Minggu, 21 Juni 2015, 15:35 WIB/(121,002 km) 28 lap atau 45 menit

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Liga Indonesia
Orlando City Vs Inter Miami: Messi 'Hilang', Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Orlando City Vs Inter Miami: Messi "Hilang", Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Liga Lain
Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Liga Italia
3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Liga Italia
Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

Liga Inggris
PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

PSSI Bertemu KNVB, Agendakan Laga Timnas Indonesia Vs Belanda

Timnas Indonesia
Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

Liga Italia
Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Kata Indra Sjafri soal Timnas U20 Indonesia Pakai Fasilitas Como untuk TC

Timnas Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com