Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganda Campuran Indonesia Kuasai Delapan Besar

Kompas.com - 30/04/2015, 23:12 WIB
 
AUCKLAND, Kompas.com - Empat pasangan ganda campuran Indonesia memastikan diri ke delapan besar Skycity New Zealand Open 2015. Hasil ini membuat pemain Indonesia berhasil mendominasi perempat final turnamen yang belangsung di Auckland tersebut. Indonesia bahkan memastikan satu tiket semifinal melalui pertemuan dua pasangan, Fran Kurniawan/ Komala Dewi dengan Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet.

Sebelumnya Fran/Dewi mengalahkan pemain Malaysia, Chan Peng Soon/Liu Ying Goh. Fran/Dewi menang usai bertanding selama hampir satu jam, dengan skor 14-21, 23-21 dan 21-14. Sedangkan Kido/Pia menghentikan langkah pasangan Jepang, Koshun Miura/Koharu Yonemoto, 22-20 dan 21-13.

Sementara itu di paruh undian atas, Riky Widianto/Richi Puspita Dili yang menjadi unggulan pertama akan berhadapan dengan Chayut Triyachart/Shinta Mulia Sari, Singapura. Ini akan menjadi pertemuan pertama mereka di lapangan pertandingan.

“Lawan besok kami mau main yakin aja. Untuk setiap lawan kami mau waspada dan tidak meremehkan lawan. Semoga bisa bermain maksimal,” kata Riky Widianto.

Satu lagi ganda campuran Indonesia yang ke perempat final adalah Andrei Adistia/Vita Marissa. Andrei/Vita mengalahkan unggulan enam asal Tiongkok, Huang Kaixiang/Zhong Qianxin, 21-17, 16-21 dan 21-12. Pasangan klub Djarum Kudus ini selanjutnya juga masih ditunggu pasangan Tiongkok, Yu Xiaoyu/Huan Xia.

Sayang pasangan Ronald Alexander/Melati Daeva Oktavianti harus terhenti di babak dua. Ronald/Melati kalah dari pasangan Taiwan, Lu Ching Yao/Cheng Wen Hsing, 14-21 dan 12-21.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com