Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akibat Wasit, Edi/Gloria Sempat Kehilangan Konsentrasi

Kompas.com - 17/04/2015, 20:03 WIB
CHANGZHGOU, KOMPAS.com — Pasangan Edi Subaktiar/Gloria Emmanuelle Widjaja mengaku sempat kehilangan konsentrasi saat mengalahkan wakil tuan rumah, Huang Kaixian/Huang Dongping, dan maju ke semifinal turnamen China Masters, Jumat (17/4/2015).

Edi/Gloria sukses melaju ke semifinal China Masters 2015, Jumat. Keduanya mengalahkan wakil tuan rumah, Huang Kaixian/Huang Dongping, melalui rubber game, 21-14, 9-21, dan 21-15.

"Di gim pertama, kami main dengan tempo yang lambat. Ternyata, itu bisa meredam permainan cepat mereka. Tapi, di gim kedua, kami sempat hilang fokus. Saya sempat servis nyolong dan di-fault langsung sama hakim servis. Tapi, ketika lawan melakukan hal yang sama, nggak pernah di-fault. Dari situ saya sempat hilang fokus dan konsentrasi," kata Edi.

Edi/Gloria memang berhasil menaklukkan gim pertamanya. Sejak awal permainan, Edi/Gloria selalu berhasil mengungguli perolehan angka. Namun, sebaliknya, di gim kedua, penampilan keduanya terus tertekan oleh lawan. Huang/Huang melaju meninggalkan Edi/Gloria.

Memasuki gim terakhir, kedua pasangan sama-sama beradu ketat pada awal gim ketiga. Hingga kemudian menyentuh angka 10-7, Edi/Gloria melaju meninggalkan perolehan angka Huang/Huang. Keduanya pun sukses menembus babak semifinal.

"Di gim ketiga, kami mulai untuk mempercepat tempo agar tidak dalam posisi bertahan. Jadi, tetap kami yang memegang kendali permainan. Koh En (Enroe Suryanto, pelatih ganda campuran) hanya bilang untuk siap dengan permainan lebih cepat dan menyerang. Alhamdulillah strategi kami berhasil," kata Edi lagi. "Saat gim ketiga, kami berusaha lebih fokus lagi, seperti di gim pertama," kata Gloria.

Di semifinal, Edi/Gloria kembali harus berhadapan dengan pasangan Tiongkok. Kali ini dengan Wang Yilv/Tang Yuanting. Menghadapi Wang/Tang, Edi/Gloria mengaku optimistis dan siap untuk memberikan yang terbaik. "Untuk besok, kami akan selalu mencoba dalam posisi menyerang dan tidak mau tertekan lawan. Kami akan terus fight sampai dapat poin 21 duluan," kata Edi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com