Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UNJ Putra Taklukkan Tuan Rumah USM

Kompas.com - 27/03/2015, 23:59 WIB


SEMARANG, KOMPAS.com
 — Tim tuan rumah sekaligus juara LIMA Badminton Kaskus Central Java dan DIY Conference, Universitas Semarang (USM) putra, terpaksa harus menelan kekalahan dari perwakilan Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dengan skor 2-3 pada hari kedua LIMA Badminton Nationals, Jumat (27/3/2015), yang dilaksanakan di GOR USM Semarang.

USM yang kemarin menang dari Universitas Budi Luhur dengan skor 3-2 tidak berdaya meladeni pemain-pemain dari UNJ yang lebih bugar secara fisik. Sementara itu, USM hanya memiliki waktu satu hari untuk beristirahat usai bertanding di LIMA Badminton Kaskus Central Java dan DIY Conference.

“Pemain kami kelelahan. Setelah final LIMA Badminton Kaskus Central Java dan DIY Conference, kami harus bermain dua kali menghadapi tim-tim tangguh dari Bandung dan Jakarta hanya dalam waktu satu hari,” tutur Andhika, manajer tim USM, mengenai kondisi para pemainnya.

USM memimpin terlebih dahulu lewat tunggal putra pertama, Muhammad Saripudin, yang harus berjibaku mendapatkan poin untuk kemenangan timnya melalui pertarungan rubber game atas Ibnu Yushor dengan skor 11-21, 21-16, dan 11-8.

Lewat partai kedua, UNJ yang menurunkan pasangan Soleh/Novian juga tidak mudah merengkuh kemenangan, melalui pertarungan rubber game yang memakan waktu hingga 45 menit saat melawan Fuad/Roymond dengan skor akhir 20-22, 21-18, dan 11-7. Kedudukan imbang 1-1.

Pada partai ketiga, Rizqi/Stefanus/Syaeful menang tipis dari Candra/Fradika/Miftachul dengan skor 21-19 dan 21-17. UNJ yang merupakan peringkat kedua LIMA Badminton Air Mineral Prim-A Greater Jakarta Conference unggul 2-1 atas tim tuan rumah.

Tertinggal 2-1, Fuad Alfaris, pemain tunggal putra kedua USM, menjadi tumpuan untuk bisa menang guna mengubah kedudukan menjadi imbang, 2-2. Sayangnya, Fuad yang berhadapan dengan Yakub gagal memenuhi harapan tim tuan rumah. Kalah tipis 20-22 pada set pertama, Fuad tak berdaya di set kedua dengan kalah 10-21. Micky/Muhammad memperkecil ketertinggalan USM menjadi 2-3 usai menang dari Barra/Jajang dengan skor 21-16, 18-21, dan 11-8.

"Pertandingan ini merupakan partai penentuan. Jadi, kami memang targetkan harus menang pada game ini," ungkap Febrian Rachmadanu, manajer tim UNJ, ketika ditemui seusai pertandingan.

Dari tim putri, Universitas Trisakti masih terlalu tangguh untuk Universitas Negeri Yogyakarta. Trisakti yang merupakan runner-up Air Mineral Prim-A Greater Jakarta Conference mampu menumbangkan UNY dengan skor 2-1. Trisakti kehilangan poin dari partai triples ketika Amelia/Intan/Keke kalah rubber game dari Indiana/Monica/Riesti dengan skor 20-22, 21-15, dan 8-11.

Berikut hasil pertandingan LIMA Badminton Nationals, Jumat:
Unikom vs Univ Budi Luhur (pa): 4-1
USM vs UNJ (pa): 2-3
UNY vs Trisakti (pi): 1-2
Unikom vs Univ Brawijaya (pi): 3-0
Trisakti vs Univ Brawijaya (pa): 4-1
UNY vs UPI (pa): 0-5
Unikom vs UNJ (pa): 5-0
UPH vs UNS (pi): 2-1
STKIP Pasundan vs Univ Budi Luhur (pa): 3-2

 
 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com