Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahsan/Hendra Gagal Pertahankan Gelar All England

Kompas.com - 05/03/2015, 21:10 WIB
BIRMINGHAM, KOMPAS.com — Juara bertahan ganda putra asal Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, gagal mewujudkan target untuk mempertahankan gelar di All England 2015 yang berlangsung di Barclaycard Arena, Birmingham. Bertemu Zhang Nan/Fu Haifeng (Tiongkok) pada babak kedua, unggulan keempat tersebut kalah 16-21, 21-19, 18-21, Kamis (5/3/2015).

"Kami sudah ditargetkan juara, tetapi ternyata harus kalah di babak kedua. Kami meminta maaf karena tidak bisa memenuhi harapan. Kami merasa permainan kami hari ini tidak maksimal," kata Hendra seusai pertandingan.

Gim pertama dimulai, kedua pasangan ini beradu ketat di lapangan. Ahsan/Hendra bahkan sempat memimpin dengan 11-9. Sayangnya, pertahanan Ahsan/Hendra kerap ditembus lawan. Berhasil merebut gim kedua, mereka tak bisa bertahan pada gim ketiga.

"Mereka main lebih bagus. Kami juga banyak tertekan di gim pertama. Kami coba terus menyerang, tapi pas dibalikin sama mereka, kami banyak tidak siap," kata Hendra lagi.

"Kalau saya pribadi merasa mainnya kurang tenang, mukulnya banyak yang kurang pas. Pertahanan mereka bagus dan kuat. Ke depannya, kami harus lebih sabar menghadapi mereka," tambah Ahsan.

"Pastinya kami kecewa dengan hasil ini, tetapi kami enggak mau berlarut-larut. Kami harus mempersiapkan diri untuk pertandingan berikutnya. Lakukan evaluasi dan ke depannya harus lebih baik," kata Ahsan.

Di ganda putra, Indonesia masih memiliki tiga wakil yang belum bertanding. Ketiganya adalah Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber PBSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com