Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayweather Sesumbar Ingin Jadikan Pacquiao Korban Ke-48

Kompas.com - 21/02/2015, 13:19 WIB

LOS ANGELES, Kompas.com - Akhirnya mega tarung yang ditunggu-tunggu antara Floyd Mayweather Jr dan Manny Pacquiao akan berlangsung di Las Vegas pada 2 Mei mendatang.

Pengumuman tentang mega tarung yang telah dinanti selama lima thaun ini dikeluarkan oleh pihak Mayweather, Jumat (20/02/2015). Mega tarung ini merupakan salah satu yang ditunggu setelah "Thrilla in Manila" antara Muhammad Ali dan Joe Frazier pada 1975.

Mayweather, 37 dan Pacquaio, 36, sebenarnya telah sampai pada ujung akhir penampilan terbaik mereka. Pengamat tinju sepakat keduanya sebenarnya telah kehilangan banyak kemampuan bertarung mereka di atas ring.

"Apa yang dinantikann oleh dunia akhirnya segera terwujud," kata Mayweather yang memiliki rekor bertarung 47 kali menang tanpa kalah. "Kami telah mencapai kesepakatan Maywaether vs Pacquiao pada 2 Mei 2015."

"Saya telah berjanji kepada para penggemar tinju untuk mewujudkan pertarungan ini dan sekarang kami melakukannya. Kami akan menorehkan sejarah pada 2 Mei. Jangan ketinggalan," lanjut Mayweather.

Bulan lalu, Mayweather menemui Pacquiao di sebuah hotel di Miami untuk membicarakan kemungkinan mega tarung dan Pacquiao kemudian menandatangani kesepakatan pada Kamis lalu.

"Ini akan merupakan pertarungan terbesar dalam sejarah tinju. Saya adalah petinju terbaik dan pertarungan ini merupakan kesempatan saya memperlihatkan kemampuan terbaik saya dengan memenangi pertarungan," lanjut Mayweather.

"Manny (Pacquiao) akan merasakan kegagalan seperti yang dirasakan 47 lawan saya sebelum ini. Ia akan menjadi (korban) ke-48."

Pacquiao sendiri menyambut gembira terwujudnya keinginannya untuk bertarung dengan Mayweather. Pemilik rekor bertarung 57-5-2 ini mengaku sennag menjadi bagian dalam sejarah penting di dunia tinju. "Saya persembahkan pertarungan ini untuk semua penggemar dan untuk membawa kebesaran nama Filipina dan semua warga Filipina di seluruh dunia."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com