Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemarahan Karateka Nasional Umar Syarief Melihat Tindak Kriminal

Kompas.com - 05/01/2015, 22:38 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

JAKARTA, Kompas.com - Jumat (2/1/2015) karateka nasional Umar Syarief mengunggah pesan melalui akun Facebook miliknya menceritakan tentang kebrutalan tindak perampasan terhadap turis asing yang terjadi di Bali.

Umar yang berdomisili, Swiss, tengah berkunjung ke Bali dan menyebut dirinya tengah bersantai di tenpat hiburan SG di daerah Legian bersama rekan lamanya. Karena tempat hiburan tersebut sangat penuh, ia memutuskan menunggu temannya di luar. Namun ketika di luar itulah ia melihat pemandangan yang membuatnya marah.

"Copet-copet itu sangat biadab. Mereka berpura-pura menawarkan transportasi atau membeli sesuatu barang, sebelum mengambil barang milik si turis," tulis Umar. Barang yang diambil biasanya dompet atau gadget.

"Saya lihat sendiri sekitar 7-8 orang kehilangan iPhone dan dompet. Si turis dengan memelas bahkan meminta supaya iPhone miliknya dikembalikan dan diganti uang. Tetapi orang-orang itu pura-pura tidak melakukan tindak kejahatan," ungkapnya.

Yang membuat Umar miris dan kesal karena aparat keamanan seperti tidak berdaya. Ketika temannya keluar dari SG,  ia langsung berteriak mengingatkan untuk berhati-hati terhadap barang bawaan. "Saya sudah tendang-tendangin kalau mereka berada di dekat turis bule. Tetapi mereka memang kasar sekali,"lanjutnya.

Begitu marah dan kecewa pada sikap aparat yang dianggapnya tak peduli, melalui akunnya, Umar bahkan meminta bantuan para karateka untuk "menghajar" para pencopet ini. "Saya minta tolong saudara saya karate perguruan apa saja untuk mendampingi saya. Miris saya melihat apa yg terjadi di depan SG. Harus ada yang berbuat sesuatu Karna ini untuk citra BANGSA kita terutama Bali yang terkenal turisnya."

"Polisi yang berjaga dan security tidak berbuat apa-apa. Saya butuh orang karate 3-4 orang kalau ada anak karate yg Polisi Atau Intel bisa bantu saya.Oss ! I need help!! —

Umar Syarief merupakan salah satu atau bahkan boleh disebut sebagai atlet karateka terbaik Indonesia. Ia meraih medali emas SEA Games sejak 1997 hingga 2013 serta medali perak di Asian Games 2010. Umar Syarief berdomisili dan membuka dojo di St Gallen, Swiss. Ia rajin mengikuti kompetisi karate di daratan Eropa dan selalu membawa bendera merah putih yang dibentangkannya sendiri setiap kali menjadi juara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com