Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Australia Sambut Baik Gagasan Bergabung di Asian Games

Kompas.com - 23/09/2014, 17:22 WIB
Yohanes Debrito Neonnub

Penulis

Sumber Reuters
INCHEON, KOMPAS.com — Australia menyambut baik gagasan kemungkinan untuk ikut berlaga di Asian Games. Pejabat Olimpiade Asia sudah memberikan persetujuan mengenai kemungkinan keikutsertaan negara-negara Oceania bergabung di event yang lebih kecil terlebih dahulu.

Belum ada rencana atau kepastian untuk mengizinkan negara Oceania bisa berkompetisi di ajang utama Asian Games, yang merupakan multievent terbesar di dunia setelah Olimpiade. Namun, paling tidak, Badan Eksekutif Dewan Olimpiade Asia (OCA) sudah membuka jalan.

Majelis Umum OCA memutuskan untuk memperbolehkan negara-negara Oceania ikut berkompetisi di Asian Indoor Games yang akan digelar pada 2017. OCA juga tidak mengesampingkan kemungkinan Oceania ikut berkompetisi di ajang yang lebih besar.

"Saya pikir ada kesempatan, tetapi kami tidak ingin langsung melakukan semuanya. Mari lakukan tahap demi tahap. Asian Indoor Games akan bagus. Lalu, kita pikirkan yang selanjutnya," ujar Sheikh Ahmad, Presiden OCA.

Bagi Australia, keputusan ini jelas melegakan. Mereka sudah sejak lama menyatakan ketertarikan untuk bisa bersaing di Asia demi mengasah kemampuan atlet mereka dengan berkompetisi melawan atlet-atlet Tiongkok, Jepang, dan Korea Selatan.

Australia pernah mengirim tim untuk bertanding pada East Asian Games 2001 di Osaka. Badan sepak bola Negeri Kanguru tersebut juga keluar dari Oceania dan bergabung dengan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) pada 2006.

"Kami tentu tertarik berlaga di Asian Games," kata Juru Bicara Komite Olimpiade Australia (AOC) Mike Tancred.

OCA juga membuka kemungkinan untuk mengundang negara-negara Oceania berlaga di Asian Winter Games yang akan berlangsung di Jepang pada awal 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Reuters
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com