Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lee Chong Wei: Chen Long Tidak Bisa Dihentikan

Kompas.com - 01/09/2014, 07:19 WIB
Kontributor Olahraga, Norma Gesita

Penulis

KOPENHAGEN, KOMPAS.com - Kembali gagal meraih gelar juara dunia yang diimpikan sejak kecil, Lee Chong Wei tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya. Unggulan pertama asal Malaysia ini terpaksa berdiri di podium dengan medali perak setelah kalah dari pemain Tiongkok, Chen Long, dengan 19-21, 19-21, pada final Kejuaraan Dunia 2014 di Kopenhagen, Denmark, Minggu (31/8/2014).

"Saya kecewa dengan cara saya bermain hari ini. Saya rasa para penggemar saya juga kecewa. Saya minta maaf. Saya sangat ingin memenangkan ini, tetapi Chen Long terlalu agresif," aku Lee, usai bertanding.

"Saya sudah mencoba, tetapi dia mengembalikan semua serangan saya. Saya mencoba meruntuhkan ritmenya dan memulai permainan dengan ritme saya. Saya berusaha bermain sabar, tetapi saya melakukan beberapa kesalahan sendiri. Dia tidak bisa dihentikan," lanjutnya.

Saat ditanya apakah ia sudah cukup mengikuti Kejuaraan Dunia, Lee terdiam sejenak sebelum menjawab, "Ini mulai membuat saya frustrasi, tetapi saya akan berusaha terus mendapatkannya (gelar juara dunia) sebelum pensiun."

"Untuk saat ini, tujuan saya adalah bangkit kembali dari kekalahan ini dan bersiap-siap untuk Asian Games dan Olimpiade Rio de Janeiro," tegas ayah satu anak yang akan menginjak usia 32 tahun pada 21 Oktober nanti.

Asian Games akan berlangsung di Incheon, Korea, 19-29 September, sementara Olimpiade Rio de Janeiro, Brasil, baru akan berlangsung pada 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com