Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lee Chong Wei: Tekanan Bukan Sesuatu yang Baru bagi Saya

Kompas.com - 25/08/2014, 21:32 WIB
Kontributor Olahraga, Norma Gesita

Penulis

KOPENHAGEN, KOMPAS.com — Banyaknya tunggal putra top dunia yang tidak bisa mengikuti Kejuaraan Dunia di Kopenhagen, Denmark, membuat perhatian tertuju kepada Lee Chong Wei. Bagi pebulu tangkis asal Malaysia yang saat ini merajai bulu tangkis dunia tersebut, ini merupakan kesempatan emas untuk merebut salah satu gelar bergengsi yang belum pernah diraihnya hingga detik ini.

Terlebih lagi, babak final Kejuaraan Dunia akan berlangsung pada 31 Agustus, tepat pada hari perayaan kemerdekaan Malaysia. Hal ini membuat rakyat Malaysia semakin berharap Lee dapat membawa pulang gelar juara dunia sebagai hadiah pada hari kemerdekaan mereka.

"Tekanan bukan sesuatu yang baru untuk saya. Saya sudah memikul beban untuk membawa kemenangan bagi negara sejak bertahun-tahun yang lalu. Saya telah menghadapi berbagai macam tekanan. Saat ini pun tidak jauh berbeda," ungkap Lee di Kopenhagen, Denmark, Minggu (24/8/2014).

Beberapa pemain top yang tidak bisa mengikuti turnamen ini antara lain, Kenichi Tago (Jepang), Du Pengyu (Tiongkok), Lin Dan (Tiongkok), Boonsak Ponsana (Thailand), Simon Santoso (Indonesia), dan Sony Dwi Kuncoro (Indonesia).

"Tidak penting siapa yang bertanding atau tidak bertanding. Yang penting bagi saya adalah tetap berjuang demi misi saya. Misi itu adalah merealisasikan mimpi masa kecil saya, meraih gelar juara dunia," ujar Lee.

Lee mengaku kondisi badannya belum sepenuhnya pulih pasca-cedera paha. Namun, ia siap menjalani pertandingan semaksimal mungkin. Pada babak pertama, ia akan menghadapi pemain muda asal Korea, Lee Dong-keun. Pertandingan tersebut akan berlangsung hari ini, Senin (25/8/2014), pukul 18.15 waktu setempat, atau 23.15 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com