Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ricciardo Juara, Hamilton Terpuruk di Belgia

Kompas.com - 24/08/2014, 20:34 WIB
SPA, KOMPAS.com — Pebalap Red Bull Racing, Daniel Ricciardo, meraih kemenangan ketiganya musim ini dengan finis pertama pada GP Belgia yang berlangsung di Sirkuit Spa-Francorchamps, Minggu (24/8/2014). Nico Rosberg menyusul finis kedua.

Fernando Alonso terhenti di tempatnya ketika mobil lain mulai melakukan putaran pemanasan. Untungnya, dia bisa menjalankan mobilnya sebelum semua mobil meninggalkan grid sehingga dia bisa mengamankan tempat startnya di posisi keempat. Namun, dia harus menjalani penalti stop and go selama lima detik.

Lewis Hamilton melakukan start dengan baik dan langsung memimpin balapan. Dia berada di depan hingga lap pertama berakhir, disusul Rosberg, Sebastian Vettel, dan Alonso.

Persaingan ketat kembali terjadi antara Hamilton dan Rosberg. Pada awal lap kedua, bagian depan mobil Rosberg ada yang lepas, sementara ban belakang kiri Hamilton bocor akibat bersenggolan di Les Combes. Hamilton melambat dan kehilangan posisi terdepan.

"Nico menabrak saya," segera kata Hamilton lewat radio, setelah insiden tersebut. Dia harus menempuh perjalanan cukup jauh untuk kembali ke pit. Hamilton tiba di pit dengan ban kiri belakang sudah hancur, tetapi bisa melanjutkan balapan.

Di depan, Ricciardo mulai mendekati Rosberg. Pebalap Red Bull Racing ini mendapatkan tempat kedua setelah melewati Alonso dan Vettel.

Rosberg masuk ke pit pada lap kesembilan untuk mengganti bagian depan mobilnya. Ricciardo mengambil alih pimpinan. Pebalap Australia ini masuk ke pit pada lap ke-12.

Pada lap ke-14, Ricciardo kembali berada di posisi paling depan, diikuti Kimi Raikkonen dan Vettel di posisi kedua dan ketiga. Rosberg mengikuti dari tempat keempat.

Ricciardo makin menjauh pada tiap putaran. Pada lap ke-20 dari total 44 putaran, Ricciardo unggul 7,6 detik atas Raikkonen yang berada di posisi kedua.

Posisi kembali berubah saat beberapa pebalap melakukan pit stop. Memasuki lap ke-37, Ricciardo masih memimpin balapan. Rosberg dengan ban lebih baru melewati Raikkonen untuk mendapatkan tempat kedua, ketika balapan tersisa sembilan putaran.

Hanya lima putaran sebelum berakhir, Hamilton harus berhenti dari balapan. Sementara di depan, Valtteri Bottas mendapatkan tempat ketiga setelah melewati Raikkonen yang makin melambat karena ban yang sudah lama.

Ricciardo akhirnya menyentuh garis finis dan memastikan kemenangannya di Belgia. Ini adalah kemenangan ketiganya musim ini, setelah GP Kanada dan Hongaria. Rosberg finis kedua yang jadi modal penting untuk mempertahankan posisinya di puncak klasemen.

Raikkonen menyusul finis keempat. Ini adalah kali pertama musim ini dia finis lebih baik dari Alonso yang berada di urutan kedelapan.

Hasil GP Belgia, Minggu (24/8/2014):
1. Daniel Ricciardo Australia Red Bull-Renault 44 laps 1hr 24m 36.556s 
2. Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes +00m 03.3s 
3. Valtteri Bottas Finland Williams-Mercedes +00m 27.9s 
4. Kimi Raikkonen Finland Ferrari-Ferrari +00m 34.6s 
5. Sebastian Vettel Germany Red Bull-Renault +00m 49.9s 
6. Kevin Magnussen Denmark McLaren-Mercedes +00m 51.9s 
7. Jenson Button Britain McLaren-Mercedes +00m 52.2s 
8. Fernando Alonso Spain Ferrari-Ferrari +00m 58.7s 

9. 
Sergio Perez Mexico Force India-Mercedes +01m 01.6s 
10. Daniil Kvyat Russia Toro Rosso-Renault +01m 02.6s 

11. Nico Hulkenberg Germany Force India-Mercedes +01m 02.9s 
12. Jean-Eric Vergne France Toro Rosso-Renault +01m 09.1s 
13. Felipe Massa Brazil Williams-Mercedes +01m 13.1s 
14. Adrian Sutil Germany Sauber-Ferrari +01m 19.5s 
15. Esteban Gutierrez Mexico Sauber-Ferrari +01m 27.8s 
16. Max Chilton Britain Marussia-Ferrari +1 lap 
17. Marcus Ericsson Sweden Caterham-Renault +1 lap 

Rtd Jules Bianchi France Marussia-Ferrari 40 laps completed 
Rtd Lewis Hamilton Britain Mercedes-Mercedes 38 laps completed 
Rtd Romain Grosjean France Lotus-Renault 34 laps completed 
Rtd 
Andre Lotterer Germany Caterham-Renault 4 laps completed 
Rtd Pastor Maldonado Venezuela Lotus-Renault 4 laps completed 

Fastest lap: 
Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes 1m 50.511s lap 35

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com