Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Thomas Jepang Tantang Tiongkok di Semifinal

Kompas.com - 22/05/2014, 17:20 WIB
NEW DELHI, KOMPAS.com - Takuma Ueda meraih kemenangan atas Thomas Rouxel yang memastikan kemenangan Jepang 3-1 atas Perancis pada babak perempat final Piala Thomas di Siri Fort Indoor Stadium, Kamis (22/5/2014). Hasil ini mengantar Jepang ke babak semifinal untuk menghadapi Tiongkok.

Kerja keras Jepang pada laga terakhir babak penyisihan grup melawan Denmark pada Rabu (21/5/2014), terbayar sudah. Lolos ke perempat final sebagai juara grup, memungkinkan mereka bertemu tim yang lebih lemah.

Dari hasil undian, Perancis terpilih sebagai lawan Jepang di perempat final. Di atas kertas Jepang jelas diunggulkan karena memiliki amunisi yang jauh lebih baik.

Namun, Perancis sempat membuat Jepang terkejut. Pada partai pertama, Brice Leverdez di luar dugaan berhasil mengalahkan andalan Jepang, Kenichi Tago, dalam pertarungan tiga gim, 21-14, 15-21, 21-16.

Kejutan Perancis hanya sampai di situ. Pada tiga pertandingan berikutnya, Perancis tak bisa memberi perlawanan. Sho Sasaki, Keigo Sonoda/Takeshi Kimura, dan Takuma Ueda, menang dua gim langsung atas lawan-lawan mereka.

Hasil 3-1 ini sudah cukup untuk mengantar Jepang melangkah ke semifinal dan menghadapi sang juara bertahan Tiongkok. Ini merupakan ulangan semifinal Piala Thomas 2012, di mana Tiongkok keluar sebagai pemenang dengan 3-0.

Tomas - Jepang 3-1 Perancis
Kenichi Tago vs Brice Leverdez [14-21, 21-15, 16-21]
Sho Sasaki vs Lucas Corvee [21-12, 21-11]
Keigo Sonoda/Takeshi Kamura vs Bastian Kersaudy/Gaetan Mittelheisser [21-8, 21-13]
Takuma Uueda vs Thomas Rouxel [21-13, 21-12]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com