Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bradl Susul Pedrosa Jalani Operasi Lengan Kanan

Kompas.com - 07/05/2014, 18:24 WIB
WERTINGEN, KOMPAS.com - Stefan Bradl jadi pebalap MotoGP kedua yang menjalani operasi lengan atau arm pump, pekan ini, setelah Dani Pedrosa. Seperti Pedrosa, Bradl juga merasakan sakit pada lengan kanannya saat membalap pada GP Spanyol, akhir pekan lalu.

Sekitar lima putaran mengelilingi Sirkuit Jerez, Bradl mulai merasakan ada otot tangan kanannya yang tertarik. Dia bertahan dan akhirnya hanya bisa finis kesepuluh.

Menurut Speedweek, pebalap LCR Honda tersebut akan menjalani operasi di rumah sakit Wertingen, dekat Augsberg, Rabu (8/5/2014) pagi waktu setempat. Dia akan ditangani dokter Wolfgang Streifinger.

Operasi ini seharusnya tidak akan mengganggu keikutsertaan Bradl pada balapan berikutnya di Perancis, 16-18 Mei. Operasi diperkirakan hanya akan berjalan 15 menit. Bradl pernah menjalani operasi serupa di Barcelona pada 2012, oleh dokter Xavier Mir.

Sebelumnya, Pedrosa sudah sukses menjalani operasi lengan kanan di Quiron Dexeus University Hospital, Barcelona, Selasa (6/5/2014). Opersai dilakukan oleh dr Mir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber motogp
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com