Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim All England Berangkat ke Birmingham

Kompas.com - 01/03/2014, 20:12 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Sebanyak 24 pebulutangkis Indonesia bertolak ke Birmingham, Inggris, Sabtu (1/3) untuk mengikuti turnamen All England Super Series Premier 2014 yang akan digelar pada 4-9 Maret.

Dua gelar diharapkan mampu dibawa pulang para pebulutangkis terbaik negeri ini. Nomor ganda campuran dan ganda putra masih menjadi andalan. Pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang sudah dua kali berturut-turut naik podium juara di tahun 2012 dan 2013, berharap mampu mencetak hattrick.

Sementara nomor tunggal putra, tunggal putri, dan ganda putri dipatok target mencapai babak semifinal. Pasangan ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari menyatakan siap memenuhi target yang dibebankan kepada mereka. Apalagi, Greysia/Nitya mengaku telah mempersiapkan diri dengan baik jelang turnamen bergengsi dengan hadiah total 400 ribu dollar AS ini.

“Setelah pulang dari Korea Open dan Malaysia Open, kami langsung latihan persiapan ke All England. Kami sudah siap bertarung di All England, siap secara fisik dan mental,” kata Greysia sebelum berangkat ke Birmingham..

“Soal target, kami yakin dapat menjalani tugas yang diberikan. Mudah-mudahan kalau Tuhan berkenan, kami berdua bisa mengambil kesempatan itu dan memenuhi target. Kami mohon doa dari masyarakat Indonesia, semoga tim Indonesia mencapai hasil terbaik di All England,” imbuh pemain asal klub Jaya Raya Jakarta ini.

Persiapan para atlet jelang kejuaraan tertua di dunia ini memang tak main-main. Tim ganda putri bahkan masih berlatih di hari Sabtu (1/3) pagi, sementara pada sore harinya mereka mesti terbang ke Inggris.

“Kami percaya dengan Greysia/Nitya, mereka bukan pemain-pemain baru lagi. Mereka sudah punya pengalaman yang luar biasa. Kesempatan mereka adalah sekarang ini, target mereka di All England adalah babak semifinal,” tutur Ricky Soebagdja, Kasubid Pelatnas PP PBSI.

Berikut daftar pemain Indonesia di ajang All England 2014:

Tunggal putra
Tommy Sugiarto, Sony Dwi Kuncoro, Dionysius Hayom Rumbaka, Wisnu Yuli Prasetyo, Andre Kurniawan Tedjono

Tunggal putri
Linda Wenifanetri, Bellaetrix Manuputty

Ganda putra
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Rian Agung Saputro/Angga Pratama, Berry Angriawan/Ricky Karanda Suwardi, Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf Santoso, Markis Kido/Marcus Fernaldi Gideon

Ganda putri
Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah, Della Destiara Haris/Anggia Shitta Awanda, Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta

Ganda campuran
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Riky Widianto/Richi Puspita Dili, Praveen Jordan/Debby Susanto, Irfan Fadhilah/Weni Anggraini, Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet, Marcus Fernaldi Gideon/Rizki Amelia Pradipta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com