Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lin Dan Mulai Berlatih Lagi

Kompas.com - 30/01/2014, 13:15 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

BEIJING, KOMPAS.com — Legenda bulu tangkis China, Lin Dan, mengisyaratkan mulai berlatih kembali dan akan segera mengikuti pertandingan kompetisi dunia dua bulan mendatang.

"Saya memiliki target bertanding kembali di sirkuit internasional dan mengumpulkan poin agar berhak tampil di turnamen (superseries)," kata Lin Dan seperti dikutip badzine dari kantor berita China, Xinhua.

"Saya akan mulai berlatiih di Linghsui selama 28 hari dan kembali bertanding. Tujuan utama saya adalah memperbaiki peringkat saya saat ini," kata Lin Dan yang kini menempati peringkat 103 dunia.

Dengan keyakinan ini, Lin Dan tampaknya siap tampil di turnamen kelas superseries. Namun, ia harus memperoleh wild card lagi untuk dapat tampil di kejuaraan dunia tahun ini. Ia mendapatkan wild card saat tampil dan menjadi juara di kejuaraan dunia 2013 lalu.

Lin Dan juga tidak menampik kemungkinan bertanding lagi di Olimpiade Rio de Janeiro 2016 mëndatang. "Jika kondisi saya siap untuk dua tahun mendatang, saya tidak mengesampingkan kemungkinan tampil di Rio," kata Lin Dan. Ia juga berharap pesaing utamanya asal Malaysia, Lee Chong Wei, juga akan tampil di Rio.

Lin Dan memutuskan beristirahat setelah memenangi medali emas Olimpiade London pada 2012 lalu dengan mengalahkan kembali Lee Chong Wei di final. Ia kemudian tampil kembali di kejuaraan dunia pada Agustus lalu. Meski sempat tampil di pekan olahraga nasional China serta Liga Super China, Lin Dan tidak mau mengikuti pertandingan di luar negaranya.

Dengan kembalinya Lin Dan, peluang China untuk mempertahankan kembali supremasi mereka di arena Piala Thomas menjadi semakin besar. China saat ini telah memiliki tunggal putra, Chen Long, yang menempati peringkat dua dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com