Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nets Kehilangan Paul Pierce, Lakers Siap Sambut Kobe Bryant

Kompas.com - 03/12/2013, 18:28 WIB
KOMPAS.com — Brooklyn Nets kehilangan satu pemain lagi karena cedera. Paul Pierce akan absen selama dua hingga empat minggu karena patah tangan kanan, yang didapat saat pertandingan melawan Houston Rockets, Jumat (29/11/2013). Kabar sebelumnya menyatakan tangannya hanya bengkak.

Sebelumnya, Nets sudah kehilangan beberapa pemain karena cedera, di antaranya Deron Williams, Andrei Kirilenko, dan Jason Terry. Sementara Brook Lopez dan Kevin Garnett baru pulih dari cedera dan sudah bertanding pada Sabtu (30/11/2013) saat mereka mengalahkan Memphis Grizzlies, 97-88.

Pebasket lain yang mengalami cedera pada tangan kanan adalah JJ Reddick. Guard Los Angeles Clippers ini mengalami patah tulang kecil saat bertanding pada kuarter kedua melawan Sacramento Kings, Jumat (29/11/2013). Clippers menang 104-98 pada pertandingan ini.

Akibat cedera tersebut, Reddick harus absen enam hingga delapan minggu. Dia menemui dokter pada Senin (2/12/2013) untuk mendapatkan perawatan lanjutan.

Dari kubu Los Angeles Lakers, Jordan Farmar mengalami cedera pada hamstring kiri, yang memaksanya absen paling tidak dalam satu bulan. Farmar mendapat cedera pada kuarter pertama pertandingan melawan Portland Trail Blazers, Minggu (1/12/2013). Lakers kalah 108-114.

Lakers juga kehilangan Pau Gasol karena cedera ankle kanan. Belum ada kepastian kapan pebasket Spanyol tersebut akan bisa turun membela Lakers lagi.

Namun, Lakers juga mendapat kabar gembira. Meski belum pasti, ada kemungkinan besar bahwa Kobe Bryant akan kembali beraksi saat Lakers bertandang ke markas Sacramento Kings, Jumat (6/12/2013).

Sementara guard mereka, Steve Nash, rencananya akan mulai berlatih kembali pada Selasa (3/12/2013) waktu setempat, setelah absen di 10 pertandingan beruntun karena masalah pada pinggang dan hamstring.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com