Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Montezemolo: Alonso Tak Perlu Malu dengan Hasil Ferrari pada 2013

Kompas.com - 29/11/2013, 11:46 WIB
MODENA, KOMPAS.com — Fernando Alonso mungkin kurang senang dengan kinerja tim Ferrari pada musim 2013. Namun, Presiden Ferrari Luca di Montezemolo menegaskan bahwa Alonso tak perlu malu dengan hasil yang diraih Ferrari.

Montezemolo mengakui, musim 2013 merupakan musim yang buruk dan harus dilupakan. Meski demikian, ia memuji Alonso yang terus berusaha semampunya untuk merebut posisi tertinggi dalam klasemen tim walaupun pada akhirnya Ferrari hanya menempati urutan tiga, di bawah Red Bull dan Mercedes.

Ketidakmampuan tim untuk mengembangkan F138 pada paruh kedua musim ini merupakan salah satu alasan mengapa Ferrari gagal mengimbangi para pesaingnya. Montezemolo mengatakan, ia akan mencari penjelasan mengenai hal tersebut. Tetapi, ia juga menegaskan bahwa perubahan ban pada pertengahan musim dengan alasan keamanan menjadi sebab utama mengapa Ferrari kurang kompetitif.

"Kami membuat mobil untuk digunakan dengan ban tertentu, yang kami yakin akan sangat kompetitif. Tapi kemudian bannya diubah, tentu saja ini menjadi kerugian bagi kami dan keuntungan bagi pihak lain," papar Montezemolo.

Alonso meraih tempat kedua di klasemen pebalap. Ia meraih dua kemenangan pada awal musim, di China dan Spanyol, tetapi menghabiskan setengah musim terakhir dengan berusaha mengejar para pebalap yang berada di depannya.

"Dia benar-benar bisa dibanggakan di tempat kedua. Ia memiliki musim yang hebat. Kami harus memberinya mobil yang cepat dan dia akan mendapatkan hasil maksimal. Saya berterima kasih atas semua upaya dan tekad yang dia tunjukkan musim ini," ujar Montezemolo.

"Untuk musim depan, saya ingin memberikan dia mobil yang bahkan lebih baik daripada Red Bull. Jangan lupa, kami tahu bagaimana melakukan itu. Semuanya hanya perlu memikirkan masa lima tahun dari 2000-2004 dan kemenangan pada 2007 dan 2008," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com