Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vettel Tak Tersentuh Sepanjang GP Abu Dhabi

Kompas.com - 03/11/2013, 21:47 WIB
YAS MARINA, KOMPAS.com — Sebastian Vettel tak tertandingi sama sekali saat menjalani GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, Minggu (3/11/2013). Pebalap Red Bull asal Jerman ini memimpin sejak start hingga akhirnya finis pertama, dengan jarak waktu sangat jauh dari pebalap kedua, Mark Webber.

Vettel melakukan start dengan baik. Dari posisi dua, dia berhasil melewati rekan satu timnya, Webber, yang menguasai pole position. Romain Grosjean juga melakukan start dengan baik, dari posisi enam naik ke urutan empat.

Kimi Raikkonen, yang memulai balapan dari tempat paling belakang karena gagal tes pasca-kualifikasi, tak bisa melanjutkan balapan karena kesalahan pada mobilnya.

Saat lap keenam berakhir, Vettel unggul 4,7 detik di depan. Juara dunia 2013 ini makin sulit dikejar setelah menjaga selisih hingga 23,3 detik di akhir lap 13. Bahkan saat kembali ke lintasan setelah berganti ban, pebalap 26 tahun ini masih tetap berada di posisi terdepan.

Webber, Nico Rosberg, dan Romain Grosjean bersaing untuk merebut posisi dua. Sementara di belakang mereka persaingan ketat terjadi antara Fernando Alonso dan Felipe Massa. Pada lap ke-27, Massa berhasil melewati Alonso untuk mendapatkan posisi enam. Tak berselang lama, pebalap Ferrari ini melewati Adrian Sutil dan mengambil tempat kelima.

Memasuki lap 35, Alonso mulai mendekati Massa. Dua pebalap Ferrari ini terus bersaing ketat hingga Massa harus masuk pit pada lap 39. Sementara di depan, Vettel membalap sendirian dengan keunggulan lebih dari 31 detik dari Webber di posisi dua. Adapun Rosberg dan Grosjean masih mengekor di posisi tiga dan empat.

Hingga 55 lap GP Abu Dhabi berakhir, Vettel tak tersentuh oleh pebalap lain. Pemegang empat gelar juara dunia ini pun makin mengokohkan dominasinya musim ini dengan 347 poin. GP Abu Dhabi adalah seri ke-11 yang dia menangi musim ini. Vettel juga berhasil meraih tujuh kemenangan secara beruntun dalam satu musim, menyamai rekor legenda Formula 1, Michael Schumacher.

Hasil Balapan:
1. Sebastian Vettel Germany Red Bull-Renault 55 laps 1hr 38m 06.106s
2. Mark Webber Australia Red Bull-Renault +00m 30.8s
3. Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes +00m 33.6s
4. Romain Grosjean France Lotus-Renault +00m 34.8s
5. Fernando Alonso Spain Ferrari-Ferrari +01m 07.1s
6. Paul di Resta Britain Force India-Mercedes +01m 18.1s
7. Lewis Hamilton Britain Mercedes-Mercedes +01m 19.2s
8. Felipe Massa Brazil Ferrari-Ferrari +01m 22.8s
9. Sergio Perez Mexico McLaren-Mercedes +01m 31.1s
10. Adrian Sutil Germany Force India-Mercedes +01m 33.2s

11. Pastor Maldonado Venezuela Williams-Renault +01m 35.9s
12. Jenson Button Britain McLaren-Mercedes
13. Esteban Gutierrez Spain Sauber-Ferrari
14. Nico Hulkenberg Germany Sauber-Ferrari +1 lap 
15. Valtteri Bottas Finland Williams-Renault +1 lap
16. Daniel Ricciardo Australia Toro Rosso-Ferrari +1 lap
17. Jean-Eric Vergne France Toro Rosso-Ferrari +1 lap
18. Giedo van der Garde Holland Caterham-Renault +1 lap
19. Charles Pic France Caterham-Renault +1 lap
20. Jules Bianchi France Marussia-Cosworth +2 laps
21. Max Chilton Britain Marussia-Cosworth +2 lap

Rtd. Kimi Raikkonen Finand Lotus-Renault 0 laps completed

Fastest lap:
Fernando Alonso Spain Ferrari-Ferrari 1m 43.434s lap 55

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com