Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tembus Semifinal China Open, Djokovic Pertahankan Peluang sebagai No 1

Kompas.com - 04/10/2013, 20:18 WIB
BEIJING, KOMPAS.com — Novak Djokovic masih mempunyai peluang untuk bertahan sebagai petenis nomor satu dunia setelah memastikan satu tempat di semifinal China Open yang berlangsung di Beijing, China, berkat kemenangan atas Sam Querrey, 6-1, 6-2, dalam 52 menit, Jumat (4/10/2013).

Djokovic yang turun ke turnamen ini sebagai juara bertahan dan diunggulkan di tempat teratas, unggul 5-0 di set pertama. Querrey berhasil mengambil satu game, sebelum Nadal menutup set ini dengan 6-1 dalam 20 menit.

Set kedua berjalan lebih alot. Querrey berusaha menjaga peluang dengan menempel angka Djokovic. Akan tetapi, dia hanya mampu meraih dua game di set ini.

Kemenangan ini membawa Djokovic ke semifinal, dan memperbesar peluang untuk bisa bertahan sebagai petenis nomor satu dunia. Dia akan bertemu Richard Gasquet di babak ini. Petenis Perancis tersebut berhasil menyingkirkan David Ferrer dengan 6-3, 6-4.

Jika besok, Sabtu (5/10/2013), Djokovic  lolos ke final, sementara Rafael Nadal terhenti, peluang untuk bertahan di puncak tetap ada bagi petenis Serbia tersebut. Sayaratnya, dia harus juara supaya tidak kehilangan poin.

Namun jika besok Nadal lolos ke final, berarti sudah dipastikan Djokovic harus rela melepas posisinya pada sang rival utama. Nadal akan bertemu Tomas Berdych di semifinal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ATP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com