Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayweather Menyesal Lecehkan De la Hoya

Kompas.com - 18/09/2013, 05:04 WIB
LAS VEGAS, KOMPAS.com — Megabintang tinju dunia, Floyd Mayweather Jr, mengaku menyesal telah mengunggah pesan di akun Instagram miliknya yang dianggap melecehkan legenda tinju dan promotor tinju Oscar de la Hoya.

Mayweather tampil perkasa saat mengalahkan petinju Meksiko, Saul Canelo Alavarez, saat keduanya bertemu dalam perebutan gelar juara dunia kelas welter di MGM Grand Arena Las vegas, Sabtu (14/9/2013).

Dalam konferensi pers seusai pertarungan, Mayweather memberi dukungan kepada Oscar de la Hoya yang tidak menyaksikan pertarungan karena harus menjalani perawatan di panti rehabilitasi ketergantungan alkolhol. De la Hoya memang secara terang-terangan mendukung Alvarez dalam pertarungan tersebut.

Karena itulah, banyak yang heran saat Mayweather mengunggah pesan yang kontroversial melalui akun Instagram, Senin. Ia memasang foto De la Hoya dengan tulisan, "Sementara itu di panti rehabilitasi...," ditambah  lagi tulisan,"OSCAR: saya memberi blueprint yang salah kepada Canelo. Saya lagi mabuk."

Namun, beberapa jam kemudian gambar tersebut dihapus. Mayweather kemudian membuat pernyataan. "Saya pastikan gambar bodoh yang dimuat di Instagram bukan diunggah oleh saya atau sepengetahuan saya," ungkap Mayweather.

"Seperti saya katakan seusai konferensi pers lalu, saya selalu mendukung Oscar de la Hoya dan keluarganya untuk melewati masa-masa sulit ini. Meski kami bertentangan pada masa lalu, saya selalu mendukungnya dan selalu menghargai dirinya, serta semua orang yang berusaha mengatasi masalah kecanduan."

"Saya meminta maaf kepada Oscar dan keluarganya atas unggahan tersebut. Saya mendukung dia dan keluarganya melewati masa-masa sulit ini. Saya juga meminta maaf kepada semua followers atas unggahan yang memalukan tersebut."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Fightnews
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com