Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tyson Berdamai dengan Musuh Lama

Kompas.com - 24/08/2013, 15:57 WIB

NEW YORK, Kompas.com — Mike Tyson memulai debut sebagai promotor tinju profesional dengan berdamai dengan musuh-musuh lamanya, termasuk mantan pelatihnya, Teddy Atlas.

Atlas merupakan pelatih Tyson di awal karier profesionalnya setelah kematian Cus D'Amato, orang yang menemukan Tyson. Namun, hubungan Tyson dan Atlas kemudian retak. Saat itu Atlas menuduh Tyson menggoda remaja putri yang merupakan keluarga dekat istrinya.

Atlas dikatakan menodongkan senjata ke arah muka Tyson pada 1982. Ia menembak Tyson yang saat itu baru berusia 16 tahun, tetapi meleset.

Jumat (23/8/2013) keduanya kemudian bertemu lagi di Turning Stone Resort, Verona, New York. Tyson saat itu menjadi promotor tinju pertarungan antara Argenis Mendez dari Dominika dan  Arash Usmanee dalam perebutan gelar juara dunia layang yunior IBF. Pertarungan berakhir draw.

Atlas hadir dalam pertarungan tersebut sebagai analis tinju jaringan televisi ESPN. Adalah Joe Colangelo, teman lama dari Cus D'Amato dan Atlas yang memprakarsai pertemuan keduanya.

Atlas dan Tyson saling bertatapan sebelum berpelukan. "Hidup ini singkat, saya harus berdamai dengan semua orang," kata Tyson. "Saya sudah dipulihkan dan akan mati pada akhirnya."

"Teddy (Atlas) merupakan orang yang penting bagi saya di masa lalu. Saya telah berbuat kesalahan (kepadanya)," lanjut Tyson lagi. "Saya hanya ingin memperbaiki semua kesalahan yang saya buat."

Atlas mengaku kaget saat Tyson mendatanginya dan mengajaknya bersalaman. "Dia datang dan menyapa, 'anda tidak marah lagi kepada saya kan? Saya harap tidak'. Saya menghargainya karena telah bersikap kesatria."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Makna Kemenangan Telak Persib Bandung bagi Alberto Rodriguez

Makna Kemenangan Telak Persib Bandung bagi Alberto Rodriguez

Liga Indonesia
Alasan Marc Klok Absen di Skuad Persib Bandung Vs Madura United

Alasan Marc Klok Absen di Skuad Persib Bandung Vs Madura United

Liga Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: Indonesia Kirim 11 Wakil, Ginting Juara Bertahan

Jadwal Singapore Open 2024: Indonesia Kirim 11 Wakil, Ginting Juara Bertahan

Badminton
Pesan Xavi Hernandez ke Pelatih Baru Barcelona: Bersabar...

Pesan Xavi Hernandez ke Pelatih Baru Barcelona: Bersabar...

Liga Spanyol
Strategi Mengangkat Prestasi Olahraga Indonesia

Strategi Mengangkat Prestasi Olahraga Indonesia

Olahraga
Tutup Musim dengan Juara Piala Perancis, Mbappe Segera Umumkan Klub Baru

Tutup Musim dengan Juara Piala Perancis, Mbappe Segera Umumkan Klub Baru

Liga Lain
Daftar Tim Promosi Liga Inggris, Southampton Pelengkap Premier League 2024-2025

Daftar Tim Promosi Liga Inggris, Southampton Pelengkap Premier League 2024-2025

Liga Inggris
Marotta Ungkap Isu di Perpanjangan Kontrak Lautaro Martinez

Marotta Ungkap Isu di Perpanjangan Kontrak Lautaro Martinez

Liga Italia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0, Hodak: Bagus, tapi Belum Selesai...

Hasil Persib Vs Madura United 3-0, Hodak: Bagus, tapi Belum Selesai...

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Serie A: Italia Batal Kirim 6 Tim ke Liga Champions

Hasil dan Klasemen Serie A: Italia Batal Kirim 6 Tim ke Liga Champions

Liga Italia
Hasil Sevilla Vs Barcelona 1-2: Tiga Angka di Laga Pamungkas Xavi

Hasil Sevilla Vs Barcelona 1-2: Tiga Angka di Laga Pamungkas Xavi

Liga Spanyol
Southampton Kembali ke Premier League, Pembuktian Pelatih 'Tidak Seksi'

Southampton Kembali ke Premier League, Pembuktian Pelatih "Tidak Seksi"

Liga Inggris
Debut Pratama Arhan di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Debut Pratama Arhan di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Internasional
Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Liga Inggris
Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com