Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bradl Catat Sejarah di Laguna Seca

Kompas.com - 22/07/2013, 07:10 WIB
CALIFORNIA, KOMPAS.com — Laguna Seca akan jadi sirkuit yang selalu dikenang Stefan Bradl. Di sirkuit yang masuk kategori sulit ini, pebalap Jerman tersebut mencatat dua rekor besar dalam karier balapnya.

Sabtu (20/7/2013), Bradl mencatat waktu tercepat pada sesi kualifikasi, yang mengantarnya meraih pole position untuk kali pertama sejak naik ke MotoGP pada 2012.

Sehari berikutnya, juara Moto2 2011 ini mencatat prestasi lebih hebat. Untuk kali pertama, pebalap 23 tahun tersebut naik podium MotoGP, dengan berhasil finis di posisi kedua, di belakang Marc Marquez.

"Ini hasil yang bagus untuk kami. Kami melakukan pekerjaan yang baik sepanjang minggu. Tentu saja harapannya lebih tinggi setelah mendapatkan pole kemarin. Tapi saya memiliki kecepatan yang bagus. Saya mencoba untuk membalap dengan cepat sejak start, dan saya rasa saya melakukannya dengan baik."

"Saya sedikit mengalami kesulitan. Tadinya saya pikir balapan akan sedikit lebih cepat, tapi dengan tangki penuh bensin saya punya masalah dengan bagian depan motor."

"Ketika dia (Marquez) melewati saya, saya melihat kalau dia punya grip lebih pada ban depan sehingga bisa memperlebar jarak. Saya hanya mencoba untuk menjaga jarak dengan Valentino (Rossi), yang ternyata tidak mudah. Ini balapan yang panjang dan berat," papar Bradl.

Finis kedua ini juga mengangkat posisi Bradl di klasemen sementara. Dengan tambahan 20 poin, dia kini berada di peringkat keenam dengan 84 poin, unggul tiga angka atas Andrea Dovizioso.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com