Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukungan Jerzy Janowicz untuk Agnieszka Radwanska

Kompas.com - 02/07/2013, 16:30 WIB
LONDON, KOMPAS.com — Agnieszka Radwanska jadi unggulan teratas yang tersisa di perempat final tunggal putri turnamen Grand Slam Wimbledon 2013. Bisa jadi ini adalah kesempatan Radwanska untuk meraih gelar Grand Slam pertamanya.

Radwanska turun di Wimbledon tahun ini sebagai unggulan keempat, dengan embel-embel sebagai finalis tahun lalu. Berdasarkan hasil undian, andai bisa lolos hingga semifinal, dia akan bertemu Serena Williams, yang mengalahkannya di final tahun lalu.

Namun, pertemuan tersebut tak akan terjadi karena Williams gagal melewati babak keempat, setelah kalah dari Sabine Lisicki, Senin (1/7/2013).

Sebelum Williams yang merupakan unggulan pertama, dua calon kuat juara tahun ini lebih dulu rontok, yakni Victoria Azarenka (unggulan ke-2) dan Maria Sharapova (ke-3).

Namun, bukan lantas jalan Radwanska jadi mudah. Di perempat final yang akan berlangsung malam nanti pada pukul 19.00 WIB, petenis Polandia ini akan menghadapi lawan tangguh dari China, Li Na, yang merupakan unggulan ke-6.

Menghadapi Li Na jelas bukan pekerjaan mudah bagi Radwanska. Mereka sudah bertemu 10 kali dengan rekor 6-4 untuk keunggulan Li Na.

"Saya rasa, semua orang bertanya-tanya apa yang terjadi tahun ini. Menurut saya, normal saja untuk turnamen ini. Di lapangan rumput kita bisa melihat skor berbeda dari lapangan lain."

"Ada beberapa pemain yang tidak ada di Top 10 atau Top 20 yang bermain sangat bagus di lapangan rumput. Menurut saya, itulah mengapa kita melihat banyak pemain top yang tersingkir dari turnamen, bahkan saat masih pada pekan pertama.

"Tak masalah, pada ranking berapakah seorang pemain. Setiap pemain punya kisah berbeda," papar petenis 24 tahun tersebut.

Yang pasti, Radwanska memiliki banyak pendukung setia yang akan mendoakannya menjadi juara tahun ini, salah satunya rekan senegaranya, Jerzy Janowicz, yang juga lolos ke perempat final.

"Ketika dia lolos ke final tahun lalu, saya turut bangga. Saya menyemangati dia sepanjang waktu. Saya harap dia bisa melakukannya lagi. Menurut saya, dia sedang menuju kemenangan di Wimbledon tahun ini," tutur Janowicz.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Sumber WTA
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

    Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

    Liga Spanyol
    Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

    Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

    Sports
    Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

    Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

    Liga Indonesia
    Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

    Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

    Liga Italia
    Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

    Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

    Liga Indonesia
    Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

    Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

    Liga Indonesia
    Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

    Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

    Liga Indonesia
    Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

    Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

    Liga Inggris
    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

    Timnas Indonesia
    PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

    PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

    Internasional
    Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

    Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

    Internasional
    IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

    IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

    Sports
    Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

    Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

    Liga Inggris
    Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

    Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

    Liga Italia
    Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

    Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

    Liga Italia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com