Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spies dan Iannone Kembali Bersama

Kompas.com - 31/05/2013, 13:29 WIB

MUGELLO, KOMPAS.com - Pramac Racing turun di GP Italia akhir pekan ini dengan kekuatan ‘normal’ mereka, yakni Ben Spies dan Andrea Iannone. Spies yang absen di dua seri terakhir karena cedera bahu dan sakit di dada, kini siap kembali ke lintasan.

Spies menjalani masa rehabilitasi selama 30-35 hari terakhir, dan kini sudah merasa jauh lebih baik. Selama masa itu, pebalap Amerika Serikat ini tidak pernah mencoba membalap. Dia banyak menghabiskan waktu untuk melakukan kegiatan di luar urusan balap, dan menjalani latihan fisik.

Spies medapat cedera dan merasakan sakit di dada pada Minggu pagi sebelum balapan GP Austin, 21 April lalu. Cedera ini berefek pada sakit di bahu.

“Ada yang bilang, cedera bisa mengakibatkan cedera yang lain. Inilah yang saya alami. Kami sudah berusaha melakukan pengobatan di seluruh area tersebut sampai seperti tidak pernah terjadi apa-apa. Banyak area di sekitar dada, bahu, dan punggung, yang jadi lemah, dan saya harus berusaha menghadapinya,” tutur Spies.

Juara Dunia Superbike 2009 ini baru turun di dua dari empat seri musim ini, dengan hasil finis ke-10 dan 13, di Qatar dan Amerika.

Tak hanya Spies yang sudah tersandung cedera. Rekan satu timnya, Iannone, juga mengalami cedera hebat saat turun di GP Perancis, yang membuatnya gagal finis. Iannone juga harus menjalani operasi pada tangan, pasca balapan tersebut.

Dua minggu setelah kecelakaan tersebut, pebalap Italia ini sudah turun di GP Perancis dan berhasil finis ke-11.

Membalap di Italia, negara kelahirannya, Iannone akan tampil dengan desain helm baru. Dia berharap bisa tampil baik dan memberi hiburan yang akan memuaskan seluruh pendukungnya dan Ducati.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

    Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

    Liga Spanyol
    Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

    Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

    Sports
    Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

    Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

    Liga Indonesia
    Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

    Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

    Liga Italia
    Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

    Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

    Liga Indonesia
    Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

    Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

    Liga Indonesia
    Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

    Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

    Liga Indonesia
    Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

    Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

    Liga Inggris
    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

    Timnas Indonesia
    PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

    PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

    Internasional
    Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

    Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

    Internasional
    IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

    IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

    Sports
    Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

    Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

    Liga Inggris
    Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

    Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

    Liga Italia
    Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

    Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

    Liga Italia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com