Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora dan Gubernur Riau Sama-sama Ngotot

Kompas.com - 08/05/2013, 17:16 WIB
Wisnu Aji Dewabrata

Penulis

 

JAKARTA, KOMPAS.com-  Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo dan Gubernur Riau Rusli Zainal sama-sama bersikeras mengenai tuan rumah Islamic Solidarity Games (ISG) III yang akan digelar tanggal 22 September-1 Oktober 2013.

ISG adalah pesta olahraga negara-negara anggota Organisasi Kerjasama Islam (OKI).

Beberapa waktu lalu Menpora mengatakan bahwa lokasi ISG III dipindah dari Riau ke Jakarta karena beberapa alasan yaitu stadion utama dan kolam renang belum siap, dan pelaksanaan ISG berdekatan dengan Pilkada Riau.

Namun, dalam rapat koordinasi tingkat menteri yang dilaksanakan di Kantor Kementerian Koordinator Kesejahteraan Rakyat, Rabu (5/8/2013) di Jakarta yang khusus membahas ISG III , tidak ada keputusan dimana ISG III akan digelar, apakah jadi dipindah ke Jakarta atau kembali ke Riau.

Rapat dihadiri oleh Menko Kesra Agung Laksono, Menpora Roy Suryo, Gubernur Riau Rusli Zainal, dan Ketua Komite Olimpiade Indonesia Rita Subowo.

Menpora Roy Suryo mengatakan, keputusan memindahkan tuan rumah ISG III muncul setelah mendapat masukan dari para akademisi Riau yang berpendapat kondisi di Riau tidak kondusif sebagai tuan rumah ISG III.

Pertemuan dengan para akademisi Riau tersebut berlangsung di Kantor Kemenpora di Jakarta tanggal 22 April 2013.

Menurut Roy, ia memiliki rekaman video dan audio rapat di Kantor Menpora tanggal 22 April 2013 tersebut.

Bahkan, Roy menunjukkan sebuah hard disk yang isinya bukti rekaman video dan audio mengenai rapat tanggal 22 April itu dalam rapat koordinasi di kantor Menko Kesra, Rabu siang.

Sebaliknya, Gubernur Riau Rusli Zainal membantah pernyataan Menpora bahwa akademisi Riau berpendapat Riau tidak kondusif sebagai tuan rumah ISG III.

Menurut Rusli, dalam rapat tanggal 22 April tersebut, ia sebagai Gubernur Riau tidak hadir.

Rusli menegaskan, Riau siap sebagai tuan rumah ISG III. Masalah pembayaran utang kepada kontraktor stadion utama dan renovasi kolam renang yang tidak standar internasional sudah ada solusinya. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com