Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Topan dan Doni Tata Pertajam Waktu

Kompas.com - 23/02/2013, 03:49 WIB

Jerez, Kamis - Dua pebalap Indonesia, Rafid Topan Sucipto dan Doni Tata Pradipta, terus memperbaiki catatan waktu mereka dalam tes pramusim kedua Moto2, Kamis (21/2) pagi, di Jerez, Spanyol. Keduanya mempertajam waktu sampai 10 detik dibandingkan dengan catatan waktu hari sebelumnya.

Tes pramusim Moto2 adalah ajang bagi para pebalap untuk mengenal dan beradaptasi dengan motor baru yang disediakan tim masing-masing. Di momen itu, para pebalap menguji kecepatan dan memberi masukan bagi tim teknis untuk meningkatkan kualitas motor.

Doni Tata yang pada Rabu (20/2) mencatat waktu tercepat 1 menit 58,308 detik berhasil mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 48,054 detik pada Kamis (21/2). Kondisi lintasan yang lebih kering memungkinkannya melaju lebih cepat.

Pebalap berusia 22 tahun tersebut mempertajam catatan waktu pada sesi berikutnya menjadi 1 menit 46,672 detik. Dengan demikian, total waktu yang dipangkas Doni Tata mencapai 11.636 detik.

Pada kesempatan yang sama, Topan memangkas waktu tempuhnya dari 1 menit 56,929 detik menjadi 1 menit 50,081 detik. Setelah melalui beberapa perubahan setelan, Topan diinstruksikan untuk mempercepat laju motor di sesi berikutnya.

Instruksi itu dilaksanakan dengan baik dan pebalap berusia 18 tahun tersebut langsung menarik tuas gas. Catatan waktunya kembali membaik menjadi 1 menit 46,380 detik, atau lebih tajam 10,549 detik.

Meskipun catatan waktu keduanya membaik, posisi kedua pebalap Indonesia itu belum mampu menembus posisi 10 besar. Bahkan, keduanya lebih sering berada di posisi bawah pada klasemen waktu.

Mereka masih terpaut sekitar 3-4 detik dari pebalap yang tercepat. Selisih waktu itu harus terus dipangkas jika mereka ingin lolos dari babak kualifikasi di seri pertama, yang akan digelar pada 5 April di Doha, Qatar.

”Target saya pada tes pramusim kedua ini adalah untuk beradaptasi dan mengenal motor dengan baik. Saya sudah cukup gembira dengan catatan waktu yang terus membaik. Sempat ada peningkatan posisi ke papan tengah pada tes hari Selasa, tetapi itu semua masih belum cukup,” kata Topan.

Menurut pebalap tim Qatar Motor and Motorcycle Federation (QMMF) itu, dia akan terus meningkatkan kecepatan pada tes pramusim ketiga, Maret mendatang. Banyak masukan yang diberikan kepada tim teknis untuk meningkatkan kualitas dan setelan motor.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Line Up Semifinal Piala FA Man City vs Chelsea, Haaland Menghilang

Line Up Semifinal Piala FA Man City vs Chelsea, Haaland Menghilang

Liga Inggris
Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Megawati Ucapkan Terima Kasih

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Megawati Ucapkan Terima Kasih

Sports
Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com