Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Bidik Lima Besar Asia

Kompas.com - 21/02/2013, 04:13 WIB

Jakarta, Kompas - Tim nasional balap sepeda Indonesia mendapat kesempatan turun di ajang Le Tour de Langkawi 2013 tanggal 21 Februari-2 Maret di Malaysia. Tim ”Merah Putih” menargetkan masuk lima besar klasifikasi tim Asia.

Dalam laman resmi lomba, Le Tour de Langkawi (LTdL) adalah balapan sepeda kelas 2.HC dalam kalender Tur Asia Persatuan Balap Sepeda Internasional (UCI). Balapan kelas 2.HC bermakna, lomba itu digelar lebih dari satu etape. Merujuk pada kategori UCI, balapan kelas HC merupakan balapan besar di bawah lomba kelas Grand Tour, yang hanya boleh diikuti tim Divisi I, Divisi II, Divisi III, dan tim nasional.

Di Langkawi, Indonesia berhadapan dengan lima tim Divisi I, yaitu Garmin Sharp (GRS) Amerika Serikat, Astana Pro Team (AST) Kazakhstan, Orica Green Edge (OGE) Australia, Blanco Pro Cycling Team (BLA) Belanda, dan Omega Pharma-Quick-Step Cycling Team (OPQ) Belgia.

LTdL 2013, yang merupakan gelaran ke-18 dan melombakan 10 etape, diikuti enam tim Divisi II dan sembilan tim Divisi III. Dua timnas, selain Indonesia, turun pula timnas Malaysia.

”Ini kesempatan kita menunjukkan yang terbaik,” ujar Manajer Tim Mochamad Ircham, Selasa (19/2), dari Langkawi, yang mendampingi Hari Fitrianto dan kawan-kawan.

Timnas Indonesia pernah turun dalam LTdL 1998 dan 1999. Setelah itu, Indonesia baru ikut ambil bagian dalam LTdL 2012 dan 2013.

Pada 2012, dari 22 tim peserta, Indonesia berada di peringkat ke-17 klasifikasi umum dan ketujuh untuk klasifikasi Asia.

Untuk tahun ini, Indonesia menurunkan pebalap dengan komposisi berbeda dari tahun lalu, yaitu lima pebalap pendaki dan satu sprinter.

Seperti disebutkan pelatih kepala pelatnas Wahyudi Hidayat, mereka adalah Hari, Dadi Suryadi, Endra Wijaya, Robin Manulang, Aiman Cahyadi, dan Fatahillah Abdullah.

Menurut Wahyudi, berhadapan dengan tim kuat di LTdL menjadi pelajaran mental bagi pebalap, yang juga diproyeksikan turun di SEA Games Myanmar 2013. Ircham menambahkan, dengan target lima besar klasifikasi Asia, tim-tim yang diwaspadai adalah tim Jepang, Iran, Korea Selatan, dan Malaysia. (HLN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com