Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marzuki Alie Siap Pimpin PBSI

Kompas.com - 10/09/2012, 19:56 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Ketua DPR Marzuki Alie mengaku siap untuk maju dan memimpin Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) jika para pemilik suara memintanya.
    
"Kalau yang punya hak suara di PBSI meminta saya maju. Saya akan siap," kata ketua DPR Marzuki Alie usai membuka turnamen bulutangkis antar karyawan dan anggota dewan di gedung DPR/MPR/DPD Senayan Jakarta, Senin.
      
Lebih lanjut Marzuki menegaskan bahwa pada  prinsipnya dirinya melihat tugas apapun kalau itu merupakan amanah harus dikerjakan. "Tetapi amanah itu jangan dicari-cari," kata Marzuki.
     
Marzuki mengaku sebetulnya dirinya tidak ngotot dalam hiruk pikuk soal pemilihan ketum PBSI ini. "Tapi andaikata saya diminta untuk turun langsung untuk memimpin PBSI, saya siap, tidak akan menolak," kata Marzuki.
      
Lebih lanjut Marzuki menjelaskan jika dirinya memimpin PBSI maka langkah pertama yang dilakukannya adalah melakukan rekonsiliasi dengan berdialog kepada siapa saja yang terlibat dalam bulutangkis.
     
"Saya akan mengundang  semua orang yang dulu pernah membawa bulutangkis Indonesia jaya. Kita bicarakan bersama, kita selesaikan persoalan yang ada," kata Marzuki.
      
Marzuki juga menilai mungkin perlu dibangun sekolah-sekolah bulutangkis di daerah-daerah yang memiliki potensi. Namun tambahnya sekolah bulutangkis itu tidak harus dibuat di seluruh daerah.
    
"Saya kira bukan suatu hal yang luar biasa untuk membangun sekolah bulutangkis di daerah yang punya potensi bulutangkis tapi tidak ada sekolahnya. Namun itu tidak di semua daerah," katanya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com