Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taufik Hidayat Pasti Tampil di Indonesia Terbuka

Kompas.com - 16/08/2012, 16:30 WIB

PALEMBANG, Kompas.com - Taufik Hidayat pasti tampil di turnamen Indonesia Open Grand Prix Gold Badminton Championship di Palembang, Sumatera Selatan, 25-30 September 2012.

"Panitia telah melakukan konfirmasi kepada Taufik dan telah menyatakan akan ambil bagian," kata Ketua PP PBSI Sumatera Selatan, Robert Heri, di Palembang, Kamis (16/8/2012).

Menurut dia, pada ajang itu panitia pelaksana akan membidik peringkat satu hingga sepuluh dunia untuk berlaga pada lima nomor yang dipertandingkan.

"Target kami untuk setiap nomor yakni tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, ganda campuran, harus ada peringkat sepuluh besar dunia," ujarnya.

Ia optimistis, ajang bintang tiga World Badminton Federation itu memiliki daya tarik tersendiri bagi pebulutangkis kelas dunia, karena menawarkan hadiah total Rp 1,2 miliar.

"Khusus untuk sepuluh besar peringkat dunia akan diberikan keringanan biaya akomodasi," katanya.

Sebanyak 500 hingga 700 pebulutangkis dari 20 negara diprediksi ambil bagian pada kejuaraan yang bakal digelar di Palembang Sport Convention Center. Menurut dia, panitia pelaksana masih merembukkan dengan segenap pihak terkait mengenai harga tiket masuk.

"Penonton tidak akan kecewa meski membayar. Selain menyaksikan atlet kelas dunia, juga mendapatkan sajian hiburan dari band asal ibu kota seperti d’massiv," ujarnya.

Pertandingan itu juga disiarkan secara langsung oleh salah satu televisi swasta nasional.

"Kejuaraan ini dikemas seperti layaknya event kelas dunia dengan memakai 16 orang wasit bersertifikat BWF dan hakim garis wasit sertifikat nasional.

Sementara, Direktur Utama PTBA Milawarma sebagai sponsor mengatakan siap memberikan dukungan kepada pemerintah provinsi dalam menyelenggarakan kejuaraan skala internasional.

"Meski ajang ini skala internasional tapi pada prinsipnya masyarakat menginginkan pebulutangkis Indonesia mampu mengukir prestasi, dan kembali disegani pada panggung internasional," katanya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com