Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chisora Ludahi dan Tampar Klitschko Bersaudara

Kompas.com - 19/02/2012, 09:42 WIB
A. Tjahjo Sasongko

Penulis

MUENCHEN, Kompas.com — Petinju Inggris, Dereck Chisora, terancam mendapat hukuman karena menyemburkan air ke wajah Wladimir Klitschko sebelum pertarungan perebutan gelar di Muenchen, Jerman, Minggu pagi, WIB.

Chisora  melakukan hal tersebut saat keduanya bertemu di Olympiahalle, Muenchen. Saat itu Chisora akan menghadapi kakak Wladimir, Vitali Klitschko, dalam perebutan gelar juara dunia kelas berat versi WBC. Wladimir bertindak sebagai corner man kakaknya.

Chisora mengatakan, ia meludahi Wladimir karena petinju asal Ukraina tersebut dua kali menolak bertarung menghadapinya di atas ring.

Sebelumnya, Chisora sudah dijatuhi hukuman denda oleh Komisi Tinju Dunia (WBC) karena menampar wajah Vitali Klitschko saat sesi foto kedua petinju, Jumat.  ”Tindakan ini tidak dapat dibenarkan karena sama sekali tidak mencerminkan fair play, penghormatan, dan disiplin dari olahraga tinju,” kata Ketua WBC Jose Sulaiman.

Dalam pertarungan menghadapi Vitali, Chisora tampil ganas. Ia terus menyerbu meski terganjal dengan jangkauan panjang lawannya.  Wasit akhirnya menyatakan Vitali menang mutlak dengan tiga juri memberi angka 118-110, 118-110 dan 19-111.

Seusai pertarungan, Vitali mengaku kesulitan menghadapi lawannya tersebut. Ia juga menyebut kemungkinan tangannya mengalami cedera.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com