Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejutan, Isner Kalahkan Federer

Kompas.com - 11/02/2012, 18:23 WIB
Bambang Sigap Sumantri

Penulis

FRIBOURG, KOMPAS.com- Petenis jangkung Amerika Serikat John Isner berhasil mengalahkan juara Grand Slam 16 kali Roger Federer dari Swis. Isner menang 4-6, 6-3, 7-6(4), 6-2 melawan Federer dalam putaran pertama Piala Davis yang berlangsung di Fribourg,Swis, Sabtu (11/2/2012).

Kekalahan ini menambah beban tim Swis, karena sebelumnya tunggal pertama Stanislas Wawrinka juga dipecundangi jago Amerika Serikat yang lain, Mardy Fish dengan skor 6-2, 4-6, 4-6, 6-1, 9-7 dalam pertandingan yang berlangsung empat jam 26 menit.

Pada awal pertandingan, permainan Federer tampak menjanjikan akan mampu membuat skor menjadi sama kuat 1-1 melawan AS. Tetapi, ternyata hanya dalam set pertama Federer unggul, tiga set berikutnya John Isner bermain dengan bagus. Bahkan, pada set keempat mampu mengunci dengan skor meyakinkan 6-2.

“Saya bermain dengan amat baik hari ini. Saya sebaiknya memang tidak usah turun lapangan bila tidak yakin akan menang. Ini merupakan kemenangan terbesar dalam karir sebagai petanis. Dan, yang lebih penting, tim kami unggul sementara dengan 2-0”, juar Isner senang.

Sebagai tim tuan rumah, Swis sebenarnya mempunyai keuntungan untuk menentukan jenis lapangan yang hendak dipakai. Mereka membuat kesalahan ketika menentukan pertandingan dilangsungkan di lapangan tanah liat. Swis mengira para pemain AS akan kesulitan karena biasa bermain di lapangan keras (hardcourt).

Swis lupa, John Isner bermain baik sekali di lapangan tanah liat di Roland Garros (Paris) melawan King of Clay, Rafael Nadal, sehingga memaksa pertandingan harus diselesaikan dengan 5 set. Pada pertandingan tahun 2010 itu, Isner memang kalah, tetapi menunjukkan ia pemain yang hebat di tanah liat.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com