Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stoner Kalahkan Lorenzo dan Simoncelli

Kompas.com - 14/10/2011, 08:10 WIB

PHILLIP ISLAND, KOMPAS.com — Casey Stoner memberikan sinyal kuat bakal meneruskan dominasinya di Sirkuit Phillip Island, Australia. Pebalap Repsol Honda ini tercepat pada latihan bebas pertama, Jumat (14/10/2011), dengan catatan waktu terbaik 1 menit 30,475 detik.

Stoner, yang dalam empat musim terakhir sejak 2007 selalu menjuarai balapan di depan publiknya sendiri, bakal mendapat perlawanan dari Jorge Lorenzo. Rivalnya dari tim Yamaha tersebut berada di peringkat kedua dengan pautan waktu 0,269 detik.

Di belakang dua pebalap yang bersaing ketat untuk memperebutkan gelar juara dunia 2011 ini ada pebalap Gresini Honda, Marco Simoncelli. Si jabrik asal Italia ini lebih lambat 0,476 detik dari Stoner, yang mengincar kemenangan kelima secara berturut-turut.

Sementara itu, dua pebalap Repsol Honda lainnya, Andrea Dovizioso dan Dani Pedrosa, harus puas berada di posisi kelima dan keenam. Catatan waktu mereka dikalahkan oleh pebalap tim satelit Yamaha Tech 3, Colin Edwards.

Posisi ketujuh ditempati pebalap Ducati, Nicky Hayden. Juara dunia 2006 ini terpaut 1,187 detik dari Stoner. Meskipun demikian, mantan pebalap Honda ini lebih baik daripada rekan setim Lorenzo, Ben Spies, yang ada di urutan kedelapan, disusul Hiroshi Aoyama (Gresini Honda) dan Loris Capirossi (Pramac Racing), yang melengkapi komposisi 10 besar.

Hasil buruk dialami rekan setim Hayden, Valentino Rossi. "The Doctor", yang sedang cedera jari kelingking tangan kanan akibat kecelakaan di Sirkuit Motegi, Jepang, dua pekan lalu, gagal menembus posisi 10 besar. Dia terpuruk di urutan ke-12 dengan pautan waktu 1,639 detik dari Stoner.

Hasil latihan bebas pertama ini memberikan indikasi bahwa Stoner akan mendapat perlawanan ketat dari Lorenzo, yang kini tertinggal 40 poin di klasemen sementara. Bagi Stoner, jika pada seri ke-16 ini dia bisa meraih poin dengan keunggulan minimal 10 angka, dia memastikan diri menjadi juara dunia sekaligus menyempurnakan perayaan hari ulang tahunnya yang ke-26 di depan publik sendiri.

Sementara itu, bagi tim Ducati, hasil yang diperlihatkan Hayden dan Rossi menunjukkan bahwa dominasi mereka di Sirkuit Phillip Island akan berakhir. Padahal, saat masih ditunggang Stoner sejak 2007, tim yang bermarkas di Bologna itu tak terkalahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

    Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

    Timnas Indonesia
    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

    Timnas Indonesia
    Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

    Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

    Sports
    Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

    Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

    Timnas Indonesia
    Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

    Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

    Liga Lain
    Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

    Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

    Liga Italia
    5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

    5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

    Timnas Indonesia
    Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

    Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

    Liga Champions
    Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

    Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

    Timnas Indonesia
    Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

    Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

    Bundesliga
    Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

    Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

    Liga Champions
    Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

    Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

    Liga Italia
    Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

    Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

    Liga Indonesia
    Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

    Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

    Sports
    Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

    Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

    Liga Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com