Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pedrosa Menangi Balapan Penuh Drama di Motegi

Kompas.com - 02/10/2011, 13:53 WIB

MOTEGI, Kompas.com - Dani Pedrosa memenangi balapan penuh drama di Sirkuit Motegi, Jepang, Minggu (2/10/11). Dalam balapan yang diwarnai banyak kecelakaan, termasuk yang menimpa Valentino Rossi serta penalti terhadap tiga pebalap akibat jump start, Pedrosa mengalahkan pebalap Yamaha, Jorge Lorenzo, dan rekan setimnya di Repsol Honda, Casey Stoner.

Ini merupakan kemenangan ketiga Pedrosa sepanjang musim 2011, setelah di GP Portugal dan Jerman. Akan tetapi, pebalap Spanyol ini belum beranjak dari posisi empat klasemen sementara, karena masih terpaut satu poin dari pebalap ketiga Repsol Honda, Andrea Dovizioso.

Hasil seri ke-15 ini membuat pertarungan memperebutkan gelar juara dunia antara Stoner dan Lorenzo masih tetap ketat. Pasalnya, saat ini Lorenzo bisa memangkas selisih menjadi hanya 40 poin, setelah Stoner membuat sebuah kesalahan di lap keempat, sehingga kehilangan momen untuk memenangi lomba.

Rossi kecelakaan di lap pertama

Ketika lampu merah padam, trio Honda langsung melejit di depan, disusul Lorenzo dan Rossi. Tetapi saat balapan belum menyelesaikan satu lap, masalah sudah mendatangi Ben Spies, sehingga pebalap Yamaha ini langsung out. Tak lama berselang, giliran Rossi yang tertimpa nasib buruk akibat kecelakaan.

Ketika akan menikung kek kiri, Rossi bersenggolan dengan Lorenzo. "The Doctor", yang berada di tengah-tengah kerumunan para pebalap yang sedang bertarung memperebutkan posisi di barisan depan, tak mampu mengendalikan motornya, yang menyenggol bagian belakang motor Lorenzo. Juara dunia tujuh kali MotoGP ini pun meluncur hingga gravel, dan tak mampu melanjutkan balapan.

Sementara itu, Stoner, yang start dari pole position, langsung meninggalkan rombongan saat balapan memasuki lap ketiga. Kandidat terkuat juara dunia 2011 ini sudah unggul 1,047 detik atas rekan setimnya di Repsol Honda, Andrea Dovizioso.

Namun pada lap keempat, Stoner mengalami sedikit persoalan pada motornya. Menjelang tikungan ke kanan, dia tak mampu mengendalikan tunggangannya tersebut, yang terlihat oleng. Beruntung, pebalap Australia tersebut tetap tenang dan tak mau mengambil risiko untuk tetap menikung karena gagal menemukan titik pengereman. Dia membiarkan motornya melaju hingga gravel, dan terpuruk ke urutan tujuh saat kembali ke lintasan balapan.

Pada lap keenam, Dovizioso, yang sempat memimpin jalannya lomba setelah Stoner tergelincir, harus merelakan posisinya diambilalih Pedrosa. Pebalap Italia ini harus menjalani penalti akibat jump start. Hal serupa juga dijalani Simoncelli.

Saat keluar dari pitstop, dua pebalap Honda ini berada di urutan 9-10. Sebelumnya, pebalap Tech 3 Yamaha, Cal Crutchlow, yang lebih dulu menjalani penalti jump start.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com