Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Markis/Hendra Cari Peruntungan di China

Kompas.com - 14/09/2011, 05:17 WIB

Jakarta, Kompas - Pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan kembali berupaya mencari peruntungan di negeri China. Pasangan nonpelatnas itu tampil di turnamen Super Series China Masters dan akan menghadapi pemain Taiwan, Fang Chieh Min/Lee Seng Mu, di babak pertama, Rabu (14/9) ini.

Buat Markis/Hendra, negeri China seperti tempat keberuntungan mereka. Selain meraih emas Olimpiade 2008, mereka juga mencatat sukses dengan tampil sebagai juara di ajang Asian Games 2010.

”Ya, mudah-mudahan kami mendapat keberuntungan dan bisa menang lagi di China. Mengenai peluang, tentu tidak mudah karena hampir semua pemain papan atas ikut serta,” kata Markis Kido yang dihubungi dari Jakarta.

Di turnamen itu, Markis/Hendra menjadi unggulan ketujuh. Mereka berada di grup atas bersama unggulan utama Cai Yun/ Fu Haifeng (China), Ko Sung Hyun/Yoo Yeon-seong (Korea Selatan), dan rekan senegara Hendra AG/Alvent Yulianto.

Bagi Markis/Hendra, turnamen China Masters menjadi ujian buat mereka untuk menunjukkan kembali performa terbaik mereka. Pasalnya, sejak tampil sebagai juara di Asian Games 2010, penampilan keduanya belum stabil. Musim ini, mereka juga belum meraih gelar.

Cedera lutut kanan yang menimpa Hendra Setiawan ikut memperlambat proses pengembalian performa terbaik mereka. Terakhir, mereka batal tampil di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2012 di London karena kondisi kesehatan Markis Kido yang mengalami gejala tifus.

”Kini kondisi saya cukup baik. Mudah-mudahan bisa main bagus dan mengeluarkan permainan terbaik kami,” kata Markis.

Pada turnamen Grand Prix Gold di Taiwan, pekan lalu, Markis/Hendra hanya bertahan sampai babak perempat final. Langkah mereka terhenti di hadapan pasangan Korea Selatan, Kim Ki Jung/Shin Baek Choel.

Wakil Indonesia lainnya di nomor ganda putra adalah pasangan pemain pelatnas Bona Septano/Muhammad Ahsan dan Angga Pratama/Ryan Agung Saputra.

Selain mereka, PB PBSI tidak menurunkan pemain-pemain utamanya. Pemain pelatnas yang pekan lalu tampil di Taiwan Terbuka langsung pulang ke Jakarta untuk persiapan turun di ajang Super Series Jepang Terbuka yang berlangsung 20-25 September mendatang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com