Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hamilton Terhibur Usai Jajal NASCAR

Kompas.com - 15/06/2011, 17:41 WIB

NEW YORK, Kompas.com - Pebalap McLaren Lewis Hamilton terhindar dari kritikan atas gaya membalapnya, serta spekulasi media tentang masa depannya di arena Formula Satu, setelah dia melakukan pertukaran mobil dengan dua kali juara NASCAR, Tony Stewart, Selasa (14/6/11). Kedua pebalap itu saling bertukar mobil mereka ketika menjajal lintasan dingin dan basah pada petang hari di di Watkins Glen, New York, sirkuit di mana terakhir kali menjadi tuan rumah lomba Formula 1 pada 1980, sebuah event yang disponsori sebuah perusahaan besar.

Hamilton, juara dunia 2008, yang bertabrakan dengan rekan setimnya di McLaren, Jenson Button, dan mundur dari balapan menegangkan di Kanada, Minggu (12/6/11), setelah melahap delapan lap, mencoba mobil Stewart, Chevrolet Impala dengan nomor 14, sedangkan pebalap Amerika itu menaiki kendaraan MP4-23 McLaren yang pernah meraih gelar juara.  

"Saya sangat takjub mengenai kemampuan mobil ini," ujar Stewart seperti disiarkan SpeedTV.

"Saya katakan kepada para kru (NASCAR) di pit dan kemungkinan mereka sedikit stres minggu-minggu ini karena saya akan beralih mengemudi kendaraan itu. Saya kira kami tidak akan melakukannya di luar sana," tambahnya.

Hamilton, yang meninggalkan Montreal diiringi kritikan mantan juara dunia F1 Niki Lauda, yang menyebutkan dia mengemudi "di luar semua batas pengaman" dan "amat gila", sangat menikmati hari Minggu sore itu.

"Amat menyenangkan. Mungkin hal paling mengesankan yang saya lakukan di luar balapan Formula Satu," ujar pebalap Inggris itu setelah menyelesaikan aksinya di depan sekitar 10.000 penonton.  

"Saya merasakan hari-hari menegangkan sepanjang akhir pekan ini pada pagi hari, tetapi rasa takjubku langsung muncul ketika menggunakan kendaraan ini, dan ketika saya keluar, saya melupakan semua kejadian minggu lalu."

Hamilton, yang kini berusia 26 tahun, mengalami masa naik-turun pada musim ini, baru meraih kemenangan di China. Selebihnya, dia berulang kali harus berurusan dengan panitia karena tabrakan dan kontroversi lainnya. Bahkan pada dua balapan terakhir, dia bertabrakan.

Tabrakannya dengan Button di Montreal, yang menyebabkan Hamilton keluar dari lomba itu sedangkan rekan tersebut menang, menjadi pembicaraan hangat usai lomba. Apalagi, dalam kesempatan itu juga Hamilton dilaporkan mengadakan pembicaraan empat mata dengan bos Red Bull Racing, Christian Horner, setelah kualifikasi hari Sabtu (11/6/11).

Pertemuan tersebut menimbulkan spekulasi adanya kemungkinan Hamilton hengkang ke tim juara dunia itu, meskipun ada bantahan dari agen pebalap Inggris tersebut tentang pembicaraan sang pebalap dengan tim rival.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com