Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Capirossi Perpanjang Kontrak dengan Suzuki

Kompas.com - 26/08/2009, 18:04 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Media Italia mengklaim, Loris Capirossi telah memperpanjang kontraknya dengan Suzuki. Berita itu berarti, pebalap berusia 36 tahun tersebut akan menjalani tahun keempatnya di MotoGP bersama Suzuki, dan pada musim depan dia akan berpasangan dengan rookie Alvaro Bautista.

"Saya telah melakukannya karena saya masih sangat senang, dan karena saya telah menemukan tim yang fantastis, dipimpin oleh seorang manajer yang tahu menjaga kesatuan tim," ungkap Capirossi kepada Motosprint. "Saya senang Paul Denning, dia orang yang tenang. Saya merasa sangat enak di sini," tambah pebalap veteran asal Italia tersebut.

Capirossi, yang telah meraih sembilan kemenangan selama kariernya di kelas premier dan menjadi juara dunia kelas 250cc pada tahun 1998, menambahkan bahwa dia siap bersaing pada musim 2010.

"Saya sebenarnya hampir mengatakan 'saya keluar', tetapi belum memutuskan apa-apa," ungkapnya. "Kita akan melihat, karena saya masih bisa mengalahkan para rival, sementara itu yang lain juga bisa mengalahkan saya.

"Suzuki sudah menginginkan saya menandatangani kontrak sejak beberapa minggu lalu. Saya memilih untuk menunggu, karena saya ingin memastikan keinginan mereka. Sekarang saya tahu, mereka sedang berusaha keras, mereka memberikan saya kepercayaan, dan mereka telah memutuskan saya akan menjadi orang yang mengembangkan motor.

"Mereka percaya kepada saya, dan itulah yang yang penting. Ini yang meyakinkan saya untuk bertahan. Saya juga yakin, kami akan mendapat motor yang kompetitif untuk musim 2010."

Dengan demikian, maka sudah bisa dipastikan Chris Vermeulen terdepak dari skuad Rizla Suzuki pada MotoGP 2010.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com