Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayu, Angie, dan Sandy Dalam Satu Grup

Kompas.com - 10/12/2008, 02:11 WIB

Jakarta, Kompas - Tiga petenis putri yang bergantian menempati posisi nomor satu di Tanah Air, Ayu Fani Damayanti, Angelique ”Angie” Widjaja, dan Sandy Gumulya, harus saling mengalahkan sejak awal pada turnamen Garuda Master Series 2008. Pada pengundian yang dilakukan di Jakarta, Selasa (9/12), ketiga petenis itu berada dalam Grup Cendrawasih bersama Septi Mende.

Grup lainnya, Merak, ditempati Liza Andriyani, Lavinia Tananta, Grace Sari Ysidora, dan petenis muda yang mengikuti program Olympic Youth pada Olimpiade Beijing 2008, Jessy Rompies. Kedelapan petenis tersebut lolos ke seri master setelah mengumpulkan nilai terbanyak dalam lima seri sebelumnya sepanjang tahun ini.

Hanya dua petenis terbaik di tiap grup yang lolos ke semifinal setelah melewati penyisihan grup dengan sistem round robin. Dua petenis terbaik di semifinal akan melaju ke final untuk memperebutkan hadiah utama sebesar Rp 40 juta bagi sang juara.

Di bagian putra, unggulan utama, Elbert Sie, bergabung di Grup Garuda bersama unggulan ketiga, Prima Simpatiaji, Sebastian Dacosta, dan Surya Wijaya Budi. Unggulan kedua, Sunu Wahyu Trijati, ditempatkan bersama Adrian Raturandang, Christopher Rungkat, dan Nesa Arta.

Turnamen berhadiah total Rp 500 juta ini akan berlangsung 10-14 Desember di lapangan tenis Executive Club, Hotel Sultan. Nomor tunggal putra, putri, dan ganda putra yang masing-masing meloloskan delapan pemain atau pasangan dimulai dengan penyisihan grup.

Adapun ganda putri yang hanya diikuti empat pasang langsung memainkan babak semifinal. Final dini sudah harus terjadi antara unggulan utama, Ayu Fani Damayanti/Liza Andriyani, dan Angelique Widjaja/Sandy Gumulya. Semifinal lain mempertemukan unggulan kedua, Lavinia Tananta/Jessy Rompies, dengan Grace Sari Ysidora/Septi Mende.

Angie, yang juga mewakili Sportama, promotor turnamen ini, mengatakan, semua pemain yang lolos ke seri master sudah memastikan keikutsertaan mereka. Sandy Gumulya, yang sebelumnya belum memberi kepastian karena pada saat bersamaan mengikuti turnamen di Dubai, juga akan bermain.

”Semua petenis akan hadir, tak ada masalah. Jika ternyata ada yang berhalangan atau cedera, akan dipanggil pemain pengganti seperti pada turnamen master lainnya sehingga turnamen tetap berjalan,” ujarnya. (was)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com