Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemikiran MF Siregar Didokumentasikan

Kompas.com - 12/11/2008, 03:00 WIB

Jakarta, Kompas - Mangombar Ferdinand Siregar, sosok yang dikenal dengan sapaan Ompung, merayakan ulang tahun ke-80, Selasa (11/11), dengan acara istimewa.

Bertepatan dengan ulang tahunnya, diluncurkan buku biografi berjudul M.F. Siregar Matahari Olahraga Indonesia.

Siregar, yang lahir di Jakarta, 11 November 1928, layak diibaratkan sebagai matahari di dunia olahraga Indonesia.

”Alam tanpa matahari, gelap. Olahraga Indonesia tanpa MF Siregar tidak akan seterang sekarang,” ujar Try Sutrisno, Ketua Umum PB PBSI periode 1989-1993, dalam sambutannya setelah menerima buku dari Siregar.

Selain Try Sutrisno, hadir pula Ketua Umum PB PBSI 1997-2001 Subagyo HS, Ketua Umum KONI/KOI Rita Subowo, serta mantan Menteri Negara Pemuda dan Olahraga Akbar Tanjung. Sejumlah mantan atlet bulu tangkis nasional, seperti Tan Joe Hok, Christian Hadinata, Lius Pongoh, Susy Susanti, Alan Budikusuma, dan Ricky Subagdja, juga hadir.

Buku ini ditulis dua wartawan, yaitu Brigitta Isworo Laksmi (Kompas) dan Primastuti Handayani (The Jakarta Post). Menurut mereka, Siregar adalah sosok yang pemikiran-pemikirannya bagi olahraga Indonesia sayang untuk dilupakan.

”Melalui buku ini, kami berharap pemikiran-pemikiran Ompung tidak dilupakan dan lahir ’Ompung’ yang baru,” kata Yani, sapaan Handayani.

Brigitta berpendapat, Siregar adalah sosok yang komplet. Selain banyak memberikan sumbangan pemikiran, Siregar juga adalah orang lapangan karena pernah menjadi atlet.

Hal itu dituangkan dalam bab yang bercerita tentang hobi renang Siregar sejak kecil hingga menjadi atlet sepak bola di SMA Adam Bachtiar. Tahun 1948 Siregar menjadi orang Indonesia pertama yang menyelenggarakan perlombaan renang di Kolam Renang Manggarai dan merangkap sebagai peserta.

Sebagai teknokrat olahraga, Siregar menimba ilmu di Akademi Pendidikan Djasmani Bandung dan Master Pendidikan Jasmani dari Springfield College, Massachusetts, AS. (was/iya)

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com